Lihat ke Halaman Asli

★彡 𝐅𝐞𝐲 𝐃𝐨𝐰𝐧 彡★

TERVERIFIKASI

Anti Fraud Activist - Pemerhati - Penulis - IG @feydownwsc_official

Clarkson Library, Perpustakaan Modern di Western Australia

Diperbarui: 17 Juni 2015   16:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

14176297251908014859

[caption id="" align="aligncenter" width="560" caption="Ruang Tengah Perpustakaan"][/caption]

Perpustakaan bagi saya adalah gudangnya ilmu. Di mana pun saya tinggal,jika ada perpustakaan,maka saya akan mendaftar jadi anggota. Salah satunya adalah Clarkson Library, sebuahperpustakaan modern di Kota Clarkson yang letaknya kurang lebih 34 km dari kota metropolitan Perth. Perpustakaan ini terletak di pinggiran kota atau suburb dan dikelola oleh pemerintah daerah City of Wanneroo.

14176290301438034404



Clarkson Library adalah satu di antara lima perpustakaan di bawah pengawasan pemerintah setempat. Keempat perpustakaan lainnya adalah Banksia Grove Toy Library, Wanneroo Library, Girrawheen Library, dan Yanchep/Two Rocks Library. Jika kita menjadi anggota dari salah satu perpustakaaan yang disebutkan, maka kita bisa meminjam berbagai materi dari kelima perpustakaan itu.
Gratis Menjadi Anggota:
Kita dapat mendaftar online atau datang langsung ke perpustakaan yang kita pilih dengan membawa kartu identitas seperti SIM, bukti rekening listrik/Air/Gas, paspor bagi permanent resident. Bagi yang mendaftar online harus tetap datang membawa persyaratan seperti di atas.  Bagi penduduk sementara, bisa juga mendaftar dan akan diberi kartu anggota sementara yang berlaku 90 hari saja.
Seperti saya sendiri, sudah menjadi anggota pada empat perpustakaan berbeda, yaitu:


  1. Western Australia National Library, masih aktif sampai sekarang.
  2. Ellenbrook Library di City of Swan, sudah tidak aktif karena tak lagi tinggal di Ellenbrook.
  3. Central TAFE  Library, sudah selesai kursus bahasa Inggris dan kartu sudah tak berlaku lagi.
  4. Clarkson Library dari tahun 2012 sampai sekarang keanggotaan masih aktif.

1417630772767099442

[caption id="attachment_380454" align="aligncenter" width="376" caption="Di belakang kartu ada barcode yang berisi data kita"]

141763081433491052

[/caption]

Materi:

Buku, majalah, VCD, DVD, dan eReader yang bisa kita pinjam selama 21 hari dan dapat diperpanjang secara online tapi hanya satu kali. Jika kita terlambat mengembalikan material yang kita pinjam, maka akan kena denda A$15, jika hilang atau rusak maka harus diganti seharga barang yang kita pinjam.

Selain itu ada pula eBooks, eAudio, eMagazine, dan eNewspaper yang bisa di-download. Sedang Online Learning Tools terdiri dari Literature, Children’s Resources, Environmnet and Health dsb. Selain itu yang paling menarik adalah Online Learning, yaitu belajar bahasa Inggris dan komputer gratis secara online.

Sarana:

Di sini ada kira-kira 10 komputer yang dapat digunakan oleh anggota. Setiap anggota harus reservasi dulu, baik online atau lewat staf di perpustakaan. Jika jam ramai, cukup 30 menit saja tapi jika sepi boleh 1 jam. Ada dua komputer yang dilengkapi scanner. Kita juga bisa scan, foto kopi, laminating, dan cetak dokumen dengan biaya yang sudah ditentukan.

Perpustakaan juga menyediakan free wifi, tempat bermain anak-anak, air minum gratis. Selain itu, ada juga ruangan di perpustakaan yang dapat disewa per jam untuk kegiatan community group dan commercial group.


[caption id="attachment_380440" align="aligncenter" width="588" caption="Mesin Self Serve"]

14176297681488583961

[/caption]



Kursus Gratis:

Setiap Senin pagi ada grup merajut/knitting yang berkumpul dari pukul 10 pagi sampai pukul 12 siang. Kita bisa berinteraksi dan belajar gratis dari mereka. Saya pernah mengikuti acara ini dua kali. Peserta kebanyakan oma-oma yang usianya di atas 60 tahun dan masih energik. Pengalaman mereka merajut sudah puluhan tahun. Lalu setiap hari Jumat ada kursus bahasa Inggris gratis bagi pemula dari pukul 10 pagi sampai pukul 12 siang. Para guru yang mengajar merajut ataupun bahasa Inggris semuanya relawan. Masih banyak lagi kegiatan komunitas di Clarkson Library yang tentu saja sangat bermanfaat bagi kami penduduk setempat.

[caption id="attachment_380442" align="aligncenter" width="588" caption="Tempat kembaliin buku dan DVD"]

14176298212010911857

[/caption]

Books On Wheels:

Pelayanan mengantar buku dengan mobil perpustakaan ini khusus bagi member yang sudah tua atau orang yang sedang sakit dan tak mampu datang ke perpustakaan. Mereka cukup telepon atau booking online materi yang mereka inginkan. Nanti dari pihak perpustakaan akan mengantarkan pesanan ke rumah masing-masing.

Reservasi Materi:

Jika buku, DVD, VCD, majalah atau apa saja yang ingin kita pinjam tak ada di Clarkson Library tapi adanya di Yanchep Library, maka kita bisa melakukan pemesanan online dan memberi tahu ke mana materi tersebut diantarkan. Beberapa hari kemudian akan ada email pemberitahuan bahwa apa yang kita pesan sudah ada di bagian rak reservasi. Kita tinggal mencari nama kita yang diselipkan pada materi yang kita pinjam. Seperti saat saya hendak meminjam DVD movie “Red Dog” dalam dua hari sudah mendapat email lalu saya datang ke perpustakaan dan mengambil pesanan saya.

Mesin Self Serve

Ada dua cara mendaftarkan apa yang dipinjam dari perpustakaan, yaitu melalui petugas di front desk atau lewat mesin self serve. Saya lebih suka menggunakan mesin yang sudah disediakan. Cukup scan barcode kartu anggota, scan barcode materi yang kita pinjam satu per satu lalu cetak tanda terima. Di situ tercantum berapa banyak materi yang kita pinjam dan tanggal berapa harus dikembalikan. Biasanya dua hari sebelum tanggal pengembalian, member akan mendapat email pemberitahuan dan kita boleh perpanjang lewat website perpustakaan atau telepon.

Clarkson Library sangat bersih dan rapi. Selain itu petugas petugas di sana sangat ramah. Mereka siap melayani siapa saja yang datang ke perpustakaan. Tak heran pengunjung betah berlama-lama sambil membaca atau berinternet ria.

Catatan:

Saya minta izin kepada petugas di perpustakaan Clarkson untuk memotret karena akan membuat tulisan tentang perpustakaan keren ini. Alhamdulilah petugas cantik ini memberikan izin sambil tersenyum manis.

Sumber tulisan:

City Of Wanneroo




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline