Lihat ke Halaman Asli

Menambah Kesejukan, Begini Indahnya Danau Buatan di Tangerang Selatan

Diperbarui: 23 April 2018   19:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mapio.net

Impian memiliki rumah di pemukiman yang asri nan hijau kini makin sulit terwujud. Hal ini dikarenakan lahan hijau di perkotaan semakin sedikit dan terbatas. Namun kini para pemkot Tangsel tidak kehilangan akal dan terus membuat ide baru. Banyak pemkot Tangsel yang menciptakan lahan terbuka hijau seperti taman dan danau buatan untuk wilayah apartemen atau perumahan yang sedang mereka kembangkan oleh pemkot Tangsel. Tidak hanya pemukiman yang asri nan hijau, kini kenyamanan juga semakin sulit diraih. Hal ini tidak berlaku di wilayah Situ Gintung Tangerang Selatan yang dapat memberikan kenyamanan bagi anda, karena  adanya danau buatan dengan pemandangannya yang indah nan hijau.

Danau buatan notabenenya dibuat oleh manusia dan umumnya dikelilingi oleh tembok- tembok. Hal ini dilakukan untuk membuat danau terlihat lebih modern daripada danau yang terbentuk secara alami. Dengan adanya danau yang lebih modern akan membuat anda lebih tertarik akan hal baru seperti danau di tempat ini yang tentunya masih jarang ditemui di pemukiman lainnya.

Adanya danau buatan sekitar perumahan padat penduduk dapat memiliki keuntungan tersendiri. Selain membuat perumahan tampak indah dan segar, juga bisa dimanfaatkan sebagai sarana rekreasi keluarga. Rekreasi pada dasarnya diperlukan oleh setiap orang-orang yang berkeluarga ataupun tidak. Namun kendala yang dihadapi biasanya adalah kendala yang sama, yaitu tidak memiliki waktu yang cukup untuk ber-rekreasi ke tempat yang jauh dari tempat tinggal. Dengan adanya danau buatan ini, para pengunjung akan lebih dimudahkan mencapai tujuan rekreasi ke danau buatan, karena jarak tempuh yang tidak jauh dan tidak menghabiskan banyak waktu. Sehingga dapat memuaskan keluarga dengan ber-rekreasi sepuasnya di danau buatan ini.

Hal yang terpenting adalah danau buatan ini membantu peresapan air, hal ini untuk mencegah terjadinya banjir, erosi ataupun kekeringan saat musim kemarau datang. Sangat multifungsi bukan? Danau ini banyak memiliki fungsi untuk mencegah berbagai bencana terjadi dan memberikan banyak kenyamanan serta keindahan, jadi apalagi yang anda cari?


Nah, saat ini pemkot Tangerang selatan sedang membangun perumahan dengan fasilitas danau buatan. Perumahan di Tangerang Selatan menyediakan 2 buah danau buatan yang terletak di Ciater yaitu Tandon Ciater memiliki suasana yang asri dan mampu menarik pengunjung dengan suasana yang indah. Selain itu terdapat tempat olahraga di area ini, danau buatan ini menjadi salah satu keunggulan tersendiri di Tangerang Selatan. Dengan adanya fasilitas tambahan, tentunya akan menambah manfaat dan kenyamanan bagi anda serta keluarga anda. Jadi, anda dan keluarga bisa menikmati fasilitas ini secara gratis dan tak perlu jauh-jauh dan tanpa mengahabiskan banyak waktu dalam perjalanan.  

 Seru kan apa yang ada di Tangerang Selatan ? Yuk nikmati berbagai fasilitasnya dan jalani hidup sehat dengan keluarga.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline