Lihat ke Halaman Asli

Ahmad Habibi

Fulltime writer

Ketua DPR RI Puan Maharani Kunjungi Masjid Baiturrahim Kota Manado

Diperbarui: 8 Juni 2021   11:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Ketua DPR RI, Puan Maharani dalam kunjungan kerja pekan ini di Sulawesi Utara memantau potensi perekonomian dari sektor pariwisata daerah. Puan menganggap bahwa Sulut memiliki berbagai potensi perekonomian untuk dikembangkan, salah satunya pariwisata. 

"Provinsi Sulawesi Utara merupakan provinsi nomor lima terbaik pertumbuhan ekonominya, setelah Papua, Maluku Utara, Sulawesi Tengah, dan Daerah Istimewa Yogyakarta," tutur Puan saat melakukan kunker ke Sulut. 

Likupang di Minahasa Utara, Sulawesi Utara memang masuk ke dalam 5 destinasi Super Prioritas, berjajar dengan Danau Toba, Borobudur, Mandalika, dan Labuan Bajo. Potensi Likupang menjadi daerah wisata prioritas dikarenakan memiliki wisata alam yang patut dikembangkan. Likupang memiliki pesisir dengan pantai putih yang luas. 

Dari Manado, hanya diperlukan waktu 2 jam untuk sampai destinasi wisata tersebut. Beberapa wisata bahari yang patut dikunjungi adalah Pantai Sampirang, Pantai Paal Marinsouw, Pantai Pulisan, dan Ekowisata Bahoi. Selain itu adapun wisata Ekowisata Bahoi yang merupakan wisata berbasis masyarakat lokal. Dengan menyusuri Desa Bahoi yang dikelilingi oleh hutan bakau.

Puan melanjutkan bahwa potensi pariwisata itu perlu dikembangkan. Maka dari itu, Sulawesi Utara juga mendapat anggaran dari pemerintah pusat untuk mendukung pembangunan tahun 2021 senilai Rp10,8 triliun melalui program kementerian dan lembaga, serta Rp13,4 triliun melalui Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD).




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline