Lihat ke Halaman Asli

Agam Riyandana

Kreator Digital

BKMI Al-Arsyad UPB Melahirkan Pemimpin Baru Melalui Program AKIDAH (Adaptasi Keimanan dan Akhlak) Angkatan 2022

Diperbarui: 27 Januari 2023   21:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

SINGKAWANG -- Badan Kesatuan Mahasiswa Islam (BKMI) Al -- Arsyad UPB Pontianak Membangkitkan Kembali Program rutin tahunannya setelah 2 tahun harus terpaksa vakum akibat pandemi Covid-19.

Program Kegiatan AKIDAH (Adaptasi Keimanan Dan Akhlak) berhasil diselenggarakan selama 4 hari (9 s/d 10 November 2022) di dua lokasi berbeda, yaitu di Pesantren Al-Fatah yang beralamat di Jl. Pramuka, No 014/005 Kelurahan Bukit Batu, Singkawang Tengah dan di Pantai Pak Lotay Singkawang

Kegiatan AKIDAH ini Memberikan Kesempatan Kepada Mahasiswa/I Muslim UPB Terkhusus Mahasiswa/i Baru Agar Dapat merasakan sekaligus belajar dan membiasakan diri hidup dalam keseharian lingkungan pesantren sebagaimana layaknya seorang santri. Dalam kegiatan tersebut, mereka diharapkan untuk dapat hidup berdampingan dan hidup sederhana bersama para santriwan dan santriwati sehingga keduanya dapat saling bertukar ilmu dan pengalaman.

Pihak Pondok Pesantren Al-Fatah juga menerima dan mengapresiasi penuh kegiatan AKIDAH ini, dibuktikan dengan dipermudah nya segala kebutuhan mahasiswa/i sehingga para pihak yang menginisiasi kegiatan ini berharap bahwa silaturahmi yang terjalin tidak berhenti hanya pada saat kegiatan berlangsung.

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan di Pantai Pak Lotay Singkawang. Kegiatan tersebut banyak diisi dengan kegiatan lapangan seperti merekatkan dan membangun kekompakan sesama anggota kelompok peserta maupun panitia. Pada lokasi tersebut jugalah para peserta diikrarkan dan diresmikan sebagai bagian dari BKMI Al-Arsyad UPB.

'' Harapan Saya Dengan Adanya Kegiatan Pengkaderan Anggota Baru BKMI Tahun ini, Dapat Menjadikan Mereka Kader Yang Lebih Baik Dan Unggul Secara Aktual Dan Agamis Kedepannya Dan Bukan Sekedar Semeta -- Meta Menjadi Kader Yang Terbaik, Tetapi Akan menjadikan Sebuah Keeratan Mereka Untuk Bisa Menjadi Bagian Keluarga Dari BKMI Dan Menghidupkan Semangat Kembali Dalam Berorganisasi, Sehingga Bisa Berkembang Dan Lebih Hidup Dan Maju Kembali Untuk Kedepannya, Setelah Lepas Dari 2 Tahun Pandemi COVID Sebelumnya. " Tutur Muhammad Ibnu Chalik Ketua Panitia AKIDAH 1444H. 

Penulis: Agam Riyandana/ Rohmat Yusuf




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline