Lihat ke Halaman Asli

Rukmana Tea

Belajar Tanpa Batas

Sambut Bulan Suci, Media Sudut Pandang Kembali Berbagi

Diperbarui: 29 Maret 2021   14:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Program Jum'at Berkah Media Sudut Pandang berupa pembagian nasi kotak, masker dan face shell di RT 09 RW 01 Kel.Bambu Apus, Jakarta Timur, Jum'at (26/3/2021)/Foto:istimewa

Jakarta - Menyambut bulan suci Ramadhan 1442, Jum'at (26/3/2021), media Sudut Pandang kembali berbagi kebahagiaan dengan membagikan nasi kotak, masker, dan face shell.

Tim Program Juma'at Berkah Sudut Pandang menyambangi Yayasan Baitul Musawwirin Jl.Warakas II, Tanjungpriok, Jakarta Utara untuk berbagi dengan para anak yatim.

Kemudian, tim bergerak menuju Bambu Apus, Jakarta Timur. Secara simbolis Pemimpin Redaksi media Sudut Pandang, Umi Sjarifah menyerahkan bantuan yang diterima oleh Ketua RT 09 RW 01 Kelurah Bambu Apus, Syamsudin Wirabrata untuk disalurkan kepada duafa, dan marbot masjid.

Pemred Media Sudut Pandang, Umi Sjarifah (kanan) saat membagikan nasi kotak, masker dan face shell di Jalan Warakas II, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jum'at (26/3/2021)/Foto:istimewa

Selain di dua lokasi, nasi kotak, masker dan face shell juga dibagikan kepada tuna wisma dan pengamen yang ditemui di jalan.

"Alhamdulillah menjelang bulan suci Ramadhan, kami dapat terus berbagi kebahagiaan. Mohon maaf kami baru dapat berbagi nasi kotak, masker dan face shell. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat di masa pandemi Covid-19," ucap Umi Sjarifah, dalam keterangannya, Senin (29/3/2021).

Ketua Seksi Hukum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) DKI Jakarta ini menuturkan, program berbagi setiap hari Jum'at ini dapat terus terlaksana berkat gotong royong semua pihak, termasuk para donatur yang menitipkan rezekinya.

Di antaranya Suherman Mihardja, LBH Yusuf, M. Yuntri, M.Syafri Noer, H. Prihakasa, TI, DJ, BFS, Sentot Panca Wardhana dan para donatur lainnya.

Jumat Berkah Media Sudut Pandang, Jum'at (23/3/2021)/Foto:istimewa

"Semoga bantuan yang diberikan baik materi maupun tenaga termasuk sumbang saran menjadi ladang amal, sehat dan berkah selalu untuk kita semua," tutur Umi mendo'akan.

Ucapan terima kasih dan apresiasi disampaikan oleh Syamsudin Wirabrata, Ketua RT 09 RW 01 Kel.Bambu Apus.

Mewakili penerima, pria yang akrab disapa RT Udin menilai Program Jum'at Berkah media Sudut Pandang merupakan salah satu bentuk kepedulian luar biasa untuk membantu sesama tanpa melihat perbedaan.


Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline