Lihat ke Halaman Asli

Yus Afiati

Belajar di PAI,Institut Pembina Rohani Islam Jakarta

Pergilah Kenangan

Diperbarui: 10 November 2022   15:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi: Pixabay 20

Pergilah Kenangan

Sebuah perenungan
Dalam batin yang tersakiti
Kau balut dengan kenangan
Yang pernah datang dan pergi lagi

Saat belati cintamu menancap perlahan
Sebuah pilihan yang sulit dimengerti
Aku cabut darah kan berhamburan
Atau bertahan sakit berulang kali

Ku harus memilih demi keselamatan
Demi iman ilmu amanat buah hati
Bisa saja aku lari meninggalkan
Tapi hati nurani tak mau ingkari

Kau dan segala kenangan
Pergilah tak usah kembali
Terlalu mahal dibayarkan
Hilang ilmuku nanti

Tahulah kini mengapa terpisahkan
Demi nikmat ilahi yang sangat tinggi
Setiap saat ku bersama Al-Qur'an
Terjalin cinta takkan tertandingi

Pergilah kenangan
Indahnya dunia tak abadi
Cintamu hanya permainan
Lenyap seiring embun pagi

Depok, 10 November 2022
-----yusafiati------




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline