Lihat ke Halaman Asli

Yoga Prasetya

Penjelajah

Puisi: Kata Mereka di Hari Sabtu

Diperbarui: 3 Juli 2021   08:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi: lektur.id

Puisi: Kata Mereka di Hari Sabtu

Sabtu ini, kakak berkata:

Tancapkan panca keselamatan. Selawat, salat, sedekah, saum, dan senyum harus dibiasakan selama masa pengasingan. Tempat ramai yang penuh manusia.

Sabtu kemarin, nenek pernah berkata:

Orang yang suka menyimak adalah sahabat terbaik. Yang suka berbicara adalah penghibur terbaik. Yang suka membaca adalah pelajar pintar. Yang suka menulis adalah orang kaya sejati.

Sabtu kemarin lagi, kakek juga berkata:

Jadilah seorang hakikat. Santri tanpa sarung. Haji tanpa peci. Kiai tanpa surban. Dai tanpa mimbar. Mursid tanpa Tarikat

Sabtu kemarin lagi dan lagi, ibu turut berkata:

Orang bijak itu tidak memilih tetapi dipilih. Orang bijak itu tidak memihak tetapi netral. Orang bijak tidak membahas benar tetapi baik.

Sabtu esok, ayah akan berkata:

Ilmu adalah perahu. Belajar adalah dayung. Iman adalah lautan. Tuhan adalah mutiara.

East Java, 3 Juli 2021
Puisi Yoga Prasetya




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline