Lihat ke Halaman Asli

Ya Yat

TERVERIFIKASI

Blogger

Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo "Perang" di Twitter

Diperbarui: 25 Juni 2015   23:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Otomotif. Sumber ilustrasi: FREEPIK

[caption id="attachment_145072" align="aligncenter" width="590" caption="Playstationnya Rossi (dok. akun twitter Rossi)"][/caption]

Apa sih istimewanya melihat dua orang saling “perang” di playstation? Mungkin tak ada istimewanya kalau yang “perang” itu kita-kita, tapi akan jadi luar biasa kalau yang yang melakukan itu adalah Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.

Beberapa hari yang lalu, kedua pebalap yang dulu satu tim ini berbalas foto dan komentar di twitter. Saya tak cukup mengerti apa pembicaraan mereka yang dalam bahasa Italia itu, maklum kamus bahasa Italia saya belum sampai ke kalimat-kalimat yang mereka tuliskan (sebuah pembelaan).

Akhirnya dari GP One saya mendapat berita lebih jelas mengenai hal ini. Jadi Valentino Rossi sedang bermain playstation dan melemparkan tantangan via twitter bahwa ia balap di Grand Turismo 5 Nurburgring, mengendarai Zonda R dengan catatan waktu 6.14.211, dia menantang siapa yang bisa mengalahkan catatan waktunya.

Tentu nggak butuh waktu lama buat Rossi yang sekarang punya hampir 250 ribu follower untuk mendapat tanggapan. Yang nggak di sangka adalah tantangan itu disambar Jorge Lorenzo (juga via twitter) dengan ucapan yang rada “bikin panas”, dia bilang, “itu catatan ketika warm up kan?”

[caption id="attachment_145077" align="aligncenter" width="437" caption="Playstationnya Lorenzo (dok. akun twitter Lorenzo)"][/caption]

Ucapan ini diikuti dengan foto tampilan playstation miliknya, dan tahukah Anda? Lorenzo lebih cepat 16 detik dari Rossi. Lalu apa tanggapan Rossi? Untungnya dia langsung tahu diri dan bilang, “5.58.270 Jorge? Catatan yang bagus, Saya masih harus latihan nih”. Hihihihih….

Selesai sampai di situ? Belum. Rossi masih penasaran dengan catatan waktu Lorenzo, Dia mainkan playstationnya lagi dan akhirnya mencatat waktu 6.05.573. Masih 7 detik lebih lambat dari Lorenzo! Hihihihihih…

Meski hal ini tak diberitakan dengan lebay oleh GP One tapi tak urung Davide Brivio (manager pribadi Rossi) mengingatkan kedua pebalap ini, yang intinya bilang “hati-hati kalau becanda di twitter”. Yah dia menghindari media berpolemik lebih jauh soal ini.

Memang twitter menjadi lahan empuk bagi seseorang buat usil dan diusili. Sepanjang pengamatan saya (cieh) crew Ducati memang paling jahil. Ada saja ulah mereka menjahili sesamanya. Mungkin hal ini mereka lakukan agar tak terlalu tertekan dengan situasi di sirkuit yang selalu berhawa “panas” di samping memang karena orang-orangnya mempunyai sifat iseng.

Terus… apa tujuan saya nulis beginian? Nggak ada tujuan apa-apa sih… Cuma iseng.

[caption id="attachment_145075" align="aligncenter" width="490" caption="kata Rossi "Graziano siap untuk mendarat di bulan" (dok.Akun twitter Rossi)"][/caption]




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline