Lihat ke Halaman Asli

Padepokan Pengganda Ilusi

Diperbarui: 22 Juni 2020   18:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humor. Sumber ilustrasi: PEXELS/Gratisography

Masyarakat Indonesia pernah dihebohkan oleh 2 makhluk dari antah berantah dengan berbagai keunikan mereka.

Aa gatot brajamusti dan dimas kanjeng, dengan nama itulah 2 tokoh itu terkenal. Sebenarnya secara kasus berbeda, tapi latar belakang mereka berdua sama, memakai embel-embel 'guru spiritual'.

Oke mari kita mulai dari si aa gatot, menurut gue makhluk yang katanya adalah jelmaan malaikat ini emang udah halu tingkat 'lagi sayang-sayangnya ditinggal pergi'~

Bayangin aja coba, dia bisa bilang kalo asap narkoba jenis sabu-sabu itu adalah makanan jin dan butiran sabu adalah getah pohon yang berasal dari alam akhirat setelah melalui proses fermentasi. (Yakali dah a..)

Sebenarnya sih penggunaan zat adiktif dalam prosesi meditasi bisa kita temukan dalam beberapa aliran kepercayaan lain, misalnya kelompok Aghori dan penganut Rastafari yang menjadikan marijuana sebagai bagian dari ritual ibadahnya.

Tapi yang bisa bikin dahi kita mengernyit ini adalah sabu atau diluar negeri lebih dikenal dengan istilah meth. Gue jadi berpikir rasa ibadah di padepokan doi perlu adrenalin yang tinggi, atau jangan-jangan dia pake bantuan Skrillex untuk menyampaikan wahyu?

Konon katanya padepokan ini juga melakukan berbagai praktik asusila, mulai dari berhubungan badan secara berpasangan maupun berjamaah.

Ini sih mimpi segenap pemuda-pemudi pary goers, hepi-hepi terus bisa masuk surga tanpa antri.

Nah, kita lanjut ngomongin makhluk yang kedua nih, beliau adalah dimas kanjeng. Pertama kali gue liat youtubers yang satu ini, eh salah..guru spiritual yang satu ini emang cool banget menurut gue, alias thug life abis~

Gayanya yang kalem dan tatapan dingin dengan berbagai atribut mentereng bertebaran di sekujur tubuhnya. Kesan yang dia tampilkan memang terlihat cocok dengan perannya sebagai mahluk halu pengganda uang.

Gak tanggung-tanggung kalo kalian tonton aksinya melalui video di youtube, anak kosan mana yang gak ngiler nontonin lembaran uang warna merah dihambur-hamburin.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline