Lihat ke Halaman Asli

Kiat Sukses di Ujian Masuk Perguruan Tinggi 2018

Diperbarui: 29 Oktober 2017   11:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Diterima di Perguruan Tinggi idaman, sebuah jurusan di Perguruan Tinggi Negeri bukan hanya Prestasi tapi juga Prestise. Prestasi karena tidak semua anak mampu melewati seleksi yang sedemikian ketat. Sebuah jurusan di perebutkan banyak siswa, terkadang 1 : 30, bahkan bisa 1 : 2400. Persiapan untuk meraihnya juga bukan satu malam, yang menggunakan sim salabim, perlu waktu 3 tahun sekolah, bahkan plus 2 kali semingu les saat pulang sekolah, dan try out di hari Sabtu atau Minggu. 

Bahkan tidak terhitung ribuan doa, ratusan tahajjud, jutaan sedekah dan tentunya hari-hari dengan linangan air mata, agar Allah mewujudkan doa tersebut. Belum termasuk,.... doa para orang tua, di setiap kesempatan, dhuha, tahajjud, umroh bahkan SHAUM ramadhan. Jadi hanya satu yang diingat itu adalah : PRESTASI

Prestise adalah kebanggaan, kebanggan karena bisa meningkatkan gengsi diri, keluarga dan sekolah. Sudah SMAN 8, kok bisa nggak diterima di PTN. Padahal saat mendaftar ke SMAN 8 tujuan agar bisa berkuliah di Universitas Indonesia, Universitas GajahMada, Universitas Diponegoro atau Universitas Padjajaran. Ayo ingat saat mau bersekolah di  SMAN 8 tujuannya apa ?

LANGKAH-LANGKAH SUKSES

Ketika seorang guru berkata, sesuatu yang direncanakan saja sering gagal terwujud, bagaimana dengan yang tidak punya rencana. Kegiatan yang tanpa perencanaan matang, sesunguhnya sedang merencanakan kegagalan. Alangkah indahnya menutup masa SMA dengan kenangan manis. Berhasil diterima di Perguruan Tinggi sesuai dengan minat. Orang tua bahagia, keluarga bahagis, para guru tersenyum puas dan kalian akan bangga dengan semua perjuangan yang terjadi, indahnya masa SMA.

Berikut ini adalah salah satu model perencanan untuk berhasil membuat mimpi indah menjadi kenyataan. Sehingga kalimat ," Alhamdulillah, nggak salah pilih SMA, berjibaku dengan segala soal dan tekanan, berhasil menembus seleksi tersulit untuk lanjut belajar. UI  siap menyambutku," menjadi kalimat terucapkan saat nama kalian ada di www.snmptn.ac.id

LANGKAH PERTAMA : KENALI PERGURUAN TINGGI

Semester 5 awal adalah masa yang tepat untuk mencari informasi jurusan dan perguruan tinggi idaman. Bertanya ke guru, bertanya ke pembinbing di Bimbingan Tes, buka situs perguruan tinggi, tanya ke kakak kelas, tanya ke om atau tante, bahkan chat dengan dosen atau prof, kenapa tidak. Kelebihan jurusan yang akan diambil, mampukah membuat kamu akan hidup di era selanjutnya, kemudahan untuk berkerja,  diterima masyarakat dunia. Tetapi yang paling penting adalah : cara masuk, tanggal ujian dan prasyaratnya.

Memilih 5 perguruan tiggi/ jurusan dan dikolektifkan untui dibandingkan sekelas atau satu angkatan akan membantu kita mengetahui berapa banyak competitor kita di kelas dan di sekolah. Sudah 15 tahun ini saya selalu meminta kepada para siswa untuk menentukan pilihan, dan membuatnya terpampang di kelas, dengan foto indah. Agar setiap guru yang masuk ke kelas dapat mendoakan agar siswa tercapai keinginannya. Cukup foto diri dan satu buah pilihan utama. Wangsa Jaya UI Geografi. Itu misalnya.

LANGKAH KEDUA : MENGUKUR DIRI

Semester 5 adalah masa akhir mendapatkan nilai untuk Jalur Undangan SNMPTN. Siswa dengan prestasi akademik yang baik dari semester 1 dan seterusnya silakan ON FIRE. Lanjutkan hingga menjadi yang terbaik di angkatan. Pertahankan kinerja dan motivasi agar nilai menjadi makin baik. Ingat selalu berubah menuju perbaikan, nilai upayakan naik.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline