Lihat ke Halaman Asli

Venusgazer EP

TERVERIFIKASI

Just an ordinary freelancer

Ketika Gerobak Angkringan Jadi Hadiah Giveaway

Diperbarui: 29 Desember 2020   12:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hadiah GA Angkringan (foto:babe)

Program Giveaway (GA) terlihat semakin ramai di media sosial semasa pandemi Covid-19. Banyak orang ingin membantu dan berbagi pada mereka yang terdampak pandemi melalui media sosial. Program GA dijadikan peluang untuk mencari uang tambahan. Bahkan sebagian netizen menjadikannya sebagai mata pencaharian. Kini pun program Giveaway merambah layar kacar.

Di Twitter sendiri bisa dikatakan hampir setiap detik bermunculan GA-GA baik yang dibuat oleh akun pribadi maupun host GA. Nominalnya pun bervariasi, mulai dari GA berhadiah recehan sampai jutaan rupiah. Sedangkan hadiah dalam bentuk barang, yang paling sering adalah handphone. Ribuan akun mencoba peruntungan mendapatkan giveaway.

Di Twitter saat ini sedang berlangsung GA Angkringan periode 2. GA ini diprakarsai oleh akun @babegalak1 dan @YRadianto (Aki Tulalit) bersama dukungan donator setia. Sesuai namanya, hadiah GA ini menghadiahkan gerobak angkringan lengkap dengan perlengkapan jualan lainnya.

Tujuan dari program GA Angkringan ini adalah memberi 'kail'. Bukan sekedar uang yang bisa saja habis begitu saja. Angkringan dan perlengkapan senilai 3 jutaan diharapkan dapat menjadi modal usaha yang berkesinambungan.

Sebagai catatan, @babegalak1 sebelumnya sukses dengan program Dapur Umum untuk Sesama. Sebuah program yang memberikan makan gratis bagi masyarakat bawah yang terdampak pandemi. Silakan baca sini.

Kemudian diikuti dengan program Kantin Dapur Umum untuk Sesama yang menyediakan kantin bagi warga untuk berjualan makanan. Kantin sendiri menyediakan makanan dan minuman dengan harga miring sehingga dapat dimanfaatkan oleh siapa saja.

Seleksi ketat

GA  Angkringan melakukan seleksi ketat untuk mendapatkan pemenang. Ada 3 tahapan yang harus dilalui. Mencari mereka-mereka yang betul-betul serius untuk membuka angkringan. Pada program GA Angkringan 1 terpilih 5 pemenang.

Akun @Udien_Marbot dari Pekalongan menjadi salah satu pemenang GA Angkringan 1. Saat ini sudah berjualan di Jl, Seruni Poncol, tidak jauh dari jembatan Kalibanger Pekalongan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline