Lihat ke Halaman Asli

Para Pahlawan Kebersihan Jakarta

Diperbarui: 19 April 2018   20:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Para Pahlawan Kebersihan Jakarta

Banjir tak sesering dulu menyerang Jakarta, sampah dan lumpur penyebab sungai Jakarta berbau tak sedap mulai berkurang. Walau pohon besar berjajar dan orang-orang yang lewat seakan tak pernah habis, sisi jalan besar dan trotoar terlihat bebas dari guguran daun-ranting ataupun sampah yang dibuang sembarangan oleh manusia. Lingkungan Sang Ibu Kota berangsur membaik.

Semua perubahan positif itu tak lain merupakan hasil kerja keras para anggota petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU) atau yang lebih dikenal sebagai Pasukan Oranye. Dibagi menjadi dua shift, mulai pukul 07:00 pagi, para pasukan oranye bekerja menyebar di beberapa titik kota. Mereka terbagi dalam beberapa unit sesuai bidang tugasnya, dari petugas gerobak sampah, sopir truk sampah hingga penyapu jalan dan menerima gaji setara upah minimum provinsi (UMP) DKI Jakarta.

Tak hanya melakukan tugas pokoknya, pasukan oranye juga kerap membantu warga membuang sampah serta aktif membersihkan lingkungan pasca dilanda banjir. Membersihkan gorong-gorong dan mengeluarkan benda-benda 'ajaib' yang membuat aliran terhambat juga mereka kerjakan. Masyarakat pun sangat terbantu dengan kehadiran Pasukan Oranye yang selalu bersemangat membantu para warga apapun keadaannya.

"Tertarik menjadi pasukan oranye ya biar bersih aja Jakarta. Kalau suka dukanya ya... mau hujan (atau) panas, tetep dihadepin (pekerjaannya)" Ujar Deri yang merupakan salah satu anggota pasukan oranye yang sedang bertugas di kawasan Kantor Kecamatan Pasar Minggu, Kamis (5/4/18).

"Kalau cara kerjanya ya sudah dibagi sama tim zona-zona, perRW dan per jalur jalan raya" Tambah pria yang sudah bekerja menjadi Pasukan Oranye selama kurang lebih dua setengah tahun itu. Pasukan oranye sendiri bekerja 6 hari dalam sepekan. Khusus akhir pekan, sebagian bekerja pada hari Sabtu, sedangkan sebagian lagi pada hari Minggu.

Saat ditanya mengenai perubahan apa yang terjadi setelah pergantian pemerintahan Gubernur, Amir yang juga merupakan rekan kerja Deri dan sudah empat tahun menjadi Pasukan Oranye berpendapat bahwa sejauh ini masih biasa-biasa saja, belum ada perubahan yang berarti dalam kinerja dan Pasukan Oranye masih bekerja seperti biasa.

Pasukan Oranye memang berjasa dalam menjaga kebersihan Kota Jakarta. Namun, bukan berarti warga Jakarta bisa membuang sampah sembarangan dan hanya mengandalkan pasukan oranye untuk membersihkannya sendiri. Dengan tidak membuang sampah sembarangan, kita membantu meringankan sekaligus mengapresiasi pekerjaan mereka.

Jakarta adalah milik kita semua, tanggung jawab kita semua. Mulailah membangun Ibu Kota yang lebih baik dengan tindakan kecil mulai dari kesadaran menjaga lingkungan.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline