Lihat ke Halaman Asli

Aplikasi "Talenta" sebagai Pendorong Tes Minat dan Kepribadian Siswa SMA

Diperbarui: 2 November 2023   16:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Gambar: Dokumentasi UAI

Sudahkah dari berbagai siswa SMA yang ingin melanjutkan Pendidikan ke jenjang Perguruan Tinggi berkonsultasi dengan berbagai guru untuk menentukan minat dan kepribadian Siswa kedepannya?

Tidak sedikit dari berbagai siswa SMA tingkat akhir seringkali mengalami kegalauan dan ketakutan untuk memilih Program Studi apa yang mereka minati saat memasuki jenjang Perguruan Tinggi.  Apakah sesuai dengan passion-nya atau tidak?

Padahal, mereka sudah mantap untuk memilih Program Studi yang diminati. Tetapi lambat laun, saat sudah menjalani program perkuliahan, mereka tidak semangat dan merasa bahwa salah pemilihan Program Studi. Hal ini berdasarkan faktor bahwa adanya riset yang kurang bagi Siswa SMA untuk memilih Program Studi mana dipilih untuk masuk ke Perguruan Tinggi.

Maka dari itu, perlunya diadakan Tes Minat dan Kepribadian bagi Siswa SMA yang ingin melanjutkan ke Perguruan Tinggi untuk memotivasi dirinya agar semangat menggeluti potensi dan bidang apa yang mereka minati.

Berbicara soal Tes Minat dan Kepribadian, 318 Siswa SMA di wilayah Jakarta Selatan mengunjungi Universitas Al-Azhar Indonesia untuk ikut serta dalam mengikuti Tes Minat dan Kepribadian untuk mengetahui bidang apa yang mereka minati saat ke mendaftarkan diri Perguruan Tinggi kedepannya.

Tes Minat dan Kepribadian ini dilakukan secara gratis untuk para Siswa SMA kelas 12 yang ingin melanjutkan Pendidikan ke Perguruan Tinggi sekaligus sebagai ajang untuk menyambut peresmian Pendaftaran Mahasiswa Baru (PMB) Universitas Al-Azhar Indonesia Tahun Akademik 2024-2025.

Selain itu, Tes Minat dan Kepribadian ini dipimpin oleh Ahli Psikolog dan Dosen Psikolog Universitas Al-Azhar Indonesia, Bapak Andri Hadiansyah sebagai trainer di Gedung Ruang Auditorium UAI. Acara ini selain menjelaskan mengenai arahan penentuan Program Studi mana yang akan mereka pilih saat lulus sekolah, acara ini terdapat sesi untuk menjelaskan program unggulan dari setiap Program Studi yang ada di Universitas Al-Azhar Indonesia.

Menurut Bapak Andri sebagai trainer dalam acara tersebut menjelaskan bahwa Siswa SMA tingkat akhir penting sekali untuk mengetahui minat dan kepribadian saat memasuki ke jenjang Perguruan Tinggi kelak. Dan menurut beliau, masa tingkat akhir Siswa SMA merupakan masa terberat untuk mengetahui minat dan kepribadian masing-masing.

Untuk mengikuti tes tesebut, 318 peserta Siswa SMA menggunakan Aplikasi Talenta yang merupakan sebuah Aplikasi yang baru dikembangkan untuk memungkinkan beberapa Siswa SMA dalam mengerjakan Tes Minat dan Kepribadian secara digital serta online, serta praktis dikerjakan dimana saja. Untuk menentukan hasil tes tersebut, akan dinilai dan scoring oleh Tim Psikolog untuk membaca hasil dari Tes Minat dan Kepribadian peserta.

Menggunakan Aplikasi Talenta dalam acara tersebut diharapkan dapat mengetahui seluk beluk dan prospek Program Studi yang dipilih oleh masing-masing Siswa SMA yang lanjut ke jenjang Perguruan Tinggi kedepannya, serta dapat mengenal lebih dalam mengenai Minat dan Kepribadiannya untuk memaksimalkan potensial mereka.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline