Lihat ke Halaman Asli

Unek-unek Blog Kompasiana Kedepan

Diperbarui: 26 Juni 2015   11:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

12904117281290788314

Blog kompasiana merupakan bagian dari situs kompas yang menyediakan space-nya bagi pengguna internet untuk menuangkan ide-ide kreatif khususnya dalam tulisan warga yang tak sempat menjadi seorang reporter atau penulis buku.

Bahkan yang menginginkan narsis sekalipun juga bisa, dengan tulisannya maupun sekedar berbagi cerita dengan teman-teman di situs kompasiana untuk meluapkan keinginan tersebut, yang akhirnya terasa lega jika ceritanya sudah ditulis dalam blog kompasiana.

Apalagi tulisan yang telah di uploud dalam blog banyak yang membaca dan komentar, semangat menulis pun akhirnya menjadi terpacu. Kemudahan itulah yang disediakan kompasiana menampungnya, tulisan apapun sangat diperbolehkan yang terpenting jangan berbau SARA.

Semenjak mengenal blog kompasiana ketertarikan dalam menulis terpacu dengan cepat, karena tertarik dengan embel-embel hadiah ataupun door prize yang cukup mengganggu pikiran. Disamping itu kompasiana pun sering menggelar acara-acara lainnya yang bertemakan tentang kewartawanan.

Misalnya membuat tulisan tentang reporter warga, bedah buku, diskusi dan yang lainnya yang lagi-lagi ada hadiahnya juga gretongan-nya inilah yang banyak disukai. Atas dasar itu dan pertimbangan yang lainnya saya pun mendaftar menjadi salah satu netizen yang telah mendaftar pada 14 Juli yang lalu.

Kedepannya berharap kompasiana ini terus berjaya dengan fasilitas yang menarik dan berguna serta menggelar acara-acara diluar terus dikembangkan dan lebih kreatif lagi. Hal ini untuk menarik minat peselancar internet mau mendaftar di blog kompasiana dan menjadi anggota tetap yang sering mengikuti berbagai event-event yang digelar kompasiana.

Misalnya event-nya lebih terjadwal, tak hanya lagi ada moment saja atau kebetulan, namun dengan event yang lebih kreatif guna menarik simpati yang belum mendaftar namun tak menghilangkan tujuan awal didirikannya blog kompasiana ini.

Memang untuk mengadakan hal semacam ini tak hanya cuma omdo seperti unek-unek ini tapiperlu ada backup berupa materi yang pastinya dibiayai dari Kompas Corporation karena perlu biaya yang cukup besar apalagi event-nya terus menerus, sedangkan pendapatan dari event tersebut tak menghasilkan materi.

Namun saya pikir seandainya blog kompasiana ini menggelar event lebih kreatif, pasti banyak orang yang mau mendaftar mengikuti event-event-nya. Karena sesuatu yang gretongan dan ada hadiah atau door prize yang menggiurkan seperti sekarang ini pasti peselancar internet pun mau mendaftar.

Tapi alangkah lebih baik lagi jika netizen yang telah terdaftar menjadi komunitas ini sering melakukan sharing atau diskusi tentang keindonesiaan terutama masa depan bangsa Indonesia yang sudah carut marut dengan ulah korupsi dan penegakkan hukum yang tak berimbang ini.

Mudah-mudahan dari sharing dan diskusi tersebut menghasilkan solusi yang tepat dan paten untuk memberikan masukkan kepada para petinggi pemimpin di Indonesia ini. barang kali trik dan resepsolusinya dari netizen dapat merubah Indonesia menjadi semakin dihargai dimata dunia. Wassalam.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline