Lihat ke Halaman Asli

Menggiurkan! Yuk, Cicipi Ragam Pilihan Sushi Ini

Diperbarui: 13 Januari 2017   14:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

oyatsubox.com

Buat kamu penggemar masakan Jepang, tentu tidak asing lagi dengan kuliner bernama Sushi. Jika di Jepang, Sushi dikenal sebagai makanan tradisional yang terdiri dari perpaduan nasi dengan beragam lauk pauk. Untuk lauk pauk yang digunakan biasanya terdiri dari rumput laut, daging, sayuran mentah ataupun yang sudah dimasak. Saat dicicipi rasanya memang agak asam karena Sushi diberi tambahan bumbu seperti campuran cuka beras, gula maupun garam.

Penggemar Sushi pasti bisa membedakan rasa Sushi yang lezat atau tidak. Tentu, ketika Sushi memiliki rasa yang lezat para penggemarnya pun ketagihan untuk terus menikmati Sushi favorit. Apalagi jika disantap bersama wasabi dengan rasa pedas. Di balik Sushi asli khas tradisional Jepang, ternyata ada kreasi Sushi unik yang tak hanya lezat tapi juga punya penampilan yang unik. Coba lihat saja, kira-kira seperti apa sih bentuknya?

Sushi Pizza

Seniman makanan asal Australia begitu kreatif menciptakan Sushi dalam bentuk pizza. Jika dilihat dari tampilannya, pizza ini begitu menggoda dan menggugah selera. Roti yang biasa digunakan pada pizza, kini diganti oleh nasi yang diisi dengan ikan, buah maupun sayuran sebagai topping-nya. Pizza ini justru lebih sehat dan sedikit mengandung karbohidrat yang berlebihan, lho, Foodies.

food.culturenesia.com

Wet Dream

Jika dalam bahasa Indonesia, Wet Dream memiliki arti mimpi basah. Tapi jangan berpikiran buruk dulu Foodies. Wet Dream yang satu ini jelas berbeda lho, Foodies. Sushi bernama Wet Dream ini ternyata Sushi berjenis california roll yang dipanggang dengan krim keju dan udang. Rasanya pun semakin nikmat apabila disajikan bersama saus manis.

food.culturenesia.com

Sushi Doughnut

Donat memang dikenal sebagai menu favoritnya orang Amerika. Tapi, pernahkan kamu terbayang Sushi dengan bentuk donat, Foodies? Menu sehat yang satu ini tergolong unik. Sushi ini tampil dalam bentuk donat yang dipadu oleh warna cerah lainnya dari alpukat, ikan, wijen, dan mayonnaise sebagai topping-nya. Terlihat lezat, bukan? Agar rasanya semakin mantap, jangan lupa nikmati Sushi Doughnut ini bersama kecap sushi yang super gurih.

food.culturenesia.com

Sushi Buah

Dari Kinokawa, Sushi unik nan cantik ini tampil begitu menggiurkan. Jika dilihat dari tampilannya, Sushi ini berbeda dari jenis Sushi pada umumnya. Biasanya, Sushi disajikan bersama ikan mentah, tapi Sushi yang satu ini disajikan bersama potongan buah segar. Ada 3 jenis Sushi Buah yang tersedia. Pertama, Gunkan Maki, yaitu kepalan nasi yang dibungkus dengan rumput laut dan di atasnya terdapat perpaduan buah anggur, telur dan salmon. Kedua,  Hosomaki, yaitu gulungan nasi yang mengandung peach dan aprikot Jepang. Sedangkan yang ketiga, Hosomaki, Sushi yang berisi buah ara dan daun oba. Apabila kamu ingin mencicipi Sushi jenis ini datanglah ke restoran Chikara Zushi. Di restoran ini kamu bisa mencicipi Sushi Buah yang sudah dijadikan sebagai menu permanen. Hmm... menggiurkan!

food.culturenesia.com

Dari keempat jenis Sushi di atas, kira-kira mana yang ingin kamu coba terlebih dulu Foodies? Jika dilihat dari tampilannya, Sushi-sushi di atas begitu tampak menggiurkan ya. Biar afdol lebih baik cicipi satu per satu yuk! Atau, kamu juga bisa coba membuatnya sendiri di rumah. Selamat mencoba!

Artikel ini juga dimuat di blog pribadi saya: food.culturenesia.com




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline