Lihat ke Halaman Asli

Sri Rohmatiah Djalil

TERVERIFIKASI

Petani, Penulis

Cara Menggunakan Excel dalam Kegiatan Rumah Tangga

Diperbarui: 10 Juli 2021   06:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Membuat rancangan belanja toko memakai excel/dokumen Sri Rohmatiah

Salam bahagia, Sahabat semuanya,

Sebelumnya kita mengenal namanya DOS, WordStar 5.5, Lotus 2.1, ChiWriter 3.15. Pada Tahun 1990 berkembang menjadi Microsoft Office. Ada banyak aplikasi di dalam Microsoft Office.

Aplikasi yang terdapat dalam program Microsoft Office antara lain, Microsoft Word, Microsoft Excel, Microsoft Powerpoint, Microsoft Visio, Microsoft Access, Microsoft Outlook, Microsoft Publisher, Microsoft Info Path

Namun, yang banyak digemari yakni Microsoft Excel, Microsoft Word, dan Microsoft PowerPoint.  Excel digunakan untuk memudahkan pengolahan angka, pembuatan grafik, mengurutkan, mengedit dan meringkas data.

Microsoft Excel bagi ibu rumah tangga mungkin dianggap tidak penting, padahal dengan perkembangan teknologi rasanya sayang kalau tidak dimanfaatkan. Delapan belas tahun lalu saya biasa menggunakan komputer terutama Microsoft word dan excel. Setelah menikah, ilmu itu tetap saya gunakan walaupun dalam format sederhana.

Microsoft Excel, bisa digunakan dalam kehidupan sehari-hari, misalnya, sebagai ibu rumah tangga, kita bisa membuat perencanaan keperluan rumah setiap bulannya. Dengan perencanaan kita jadi tahu jumlah kekurangan dana setiap bulannya.

Untuk memulai atau setelah usaha berjalan, excel juga sangat bermanfaat. Kita bisa menyimpan nama berikut harga barang dalam komputer. Selain itu kita juga bisa menghitung berapa persen barang akan dijual, jumlah keuntungan dalam setiap item.

Pada kesempatan ini, saya akan mencoba berbagi sedikit tentang excel dasar bagi ibu rumah tangga.

Gambar 1

estimasi anggaran belanja rumah tangga/foto Sri Rohmatiah


Keterangan gambar 1. Buatlah table seperti gambar di atas, ketik saja apa anggaran rumah tangga kita. Setiap orang tentu berbeda, baik pemasukan atau pengeluaran. Pada kolom D baris ke 17 yaitu kolom Jumlah ketik : =SUM(D7:D16)

Catatan : setiap memulai rumus gunakan tanda = (sama dengan)

Ketika sudah ketik = Sum, lalu tanda kurung buka, geser kursor ke kolom paling atas, lalu klik tanda titik untuk mengunci, terus tekan panah bawah hingga kolom terakhir yang akan dijumlahkan, tekan tanda kurung tutup dan tekan enter. Kolom itu sudah menjumlahkan.

Dalam tabel, kita melihat pengeluaran lebih besar dari pemasukan, kurangnya satu juta rupiah. Sebagai ibu rumah tangga, kita harus kreatif. Jika tidak ada pemasukan lagi dari suami, kita bisa memangkas pengeluaran atau menambah penghasilan. Baik saya akan memilih mencari tambahan dengan usaha kecil-kecilan dengan mengambil modal dari tabungan atau biaya tak terduga.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline