Lihat ke Halaman Asli

Robert Dacing

Menjahit Kebenaran

Gelar Pelantikan dan Musker, Ini Program Kerja Jangka Panjang FPM - MAKASSAR

Diperbarui: 27 Oktober 2020   09:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Fto: Forum Pemuda Manggarai Makassar

Pelantikan Badan Pengurus Harian Periode 2020-2021 dan Musyawarah KerjaForum Pemuda Manggarai Makassar (FPM - Makassar) berlangsung di KNPI Kota Makassar Sul-sel, Minggu hingga Senin 25-26 Oktober 2020.Pelantikan sekaligus Musker tersebut diselenggarakan seluruh Anggota FPM - Makassar dan dihadiri oleh sejumlah Organda Kabupaten dan Propinsi serta Perwakilan orang tua Kerukunan Keluarga Manggarai NTT-SULSEL.
Pantauan media ini, rancangan program kerja jangka panjang yang diinisiasi oleh sejumlah anggota dan Badan Pengurus Harian FPM - Makassar berencana kunjungan daerah sekali dalam setahun.

Kristoforus Joni, selaku ketua Team Work mengatakan bahwa, terlaksananya Pelantikan dan Musker ini tidak terlepas dari kerja sama baik Anggota maupun para donatur. Ia juga menjelaskan, lembaga FPM - Makasaar harus proaktif dalam mengkawal persoalan sosial lebih khusus di daerah Kab. Manggarai, ungkapnya.

"Saya masih perlu banyak belajar dalam berorganisasi, hal sederhana seperti ini sebagai bentuk ekpresi secara tidak langsung untuk menunjukan pemuda yang sesungguhnya", Tambahnya.

Ketua Umum FPM - Makassar (Sesarius Siono) saat menyampaikan sambutan menjelaskan, Intelektualitas pemuda  dalam hal ini sebagai pemersatu perbedaan disertai menggalang kekuatan demi terwujud cita cita bangsa, daerah serta  organisasi.

"Pencapaian tertinggi dari seorang manusia adalah jika dia mengaktualisasikan dirinya kepada lembaga ataupun masyarakat secara umum, maka apa yang kita rancangkan dalam program kerja jangka panjang itu tidak terlepas dari cita-cita kita sebagai pemuda", tandas Sesar yang sering disapa oleh kawan-kawannya.

Pada kesempatan yang sama, sebagai Pembina FPM - Makassar Ayahanda Antonius Janur, S.E,S.Pd
Mengatakan bahwa, jadikan Forum Pemuda Ini sebagai wadah belajar oleh kaum muda. Dia berharap, semua pemuda dari Manggarai baik mahasiswa maupun pekerja perlu ikut serta ambil bagian di FPM - Makassar itu sendiri.

Lebih lanjut, ia sangat bersyukur atas inisiatif dari anak-anak muda yang telah bentukan FPM dari awal sehingga terlaksanya Pelantikan dan Musker. Berharap kedepanya jalankan roda organiasi sesuai visi-misi yang telah diatur dikonstitusi.

Hal senada yang disampaikan oleh Sekretaris Jendral (Robert Dacing), ia apresiasi atas telah dilantiknya Ketua Umum dan BPH periode 2020-2021. Ini langkah awal, apa yg telah diembankan oleh seluruh anggota ke BPH itu harus terlaksan dengan baik demi menjaga eksistensi lembaga. Terlepas dari itu, Robert sapaan akrabnya menekankan ke setiap anggota supaya tetap menjaga persaudaraan, saling bergandengan tangan, dan satukan semua pikiran untuk FPM kedepannya.

Penulis: Robert Dacing




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline