Lihat ke Halaman Asli

Rianti Irine

Guru Sekolah Dasar

Aksi Nyata Modul 1.4 Budaya Positif

Diperbarui: 1 Februari 2022   20:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi pribadi

Dokpri

BUDAYA 5 S DAN 2T 

( SENYUM, SALAM, SAPA , SOPAN DAN SANTUN,TOLONG DAN TERIMA KASIH )

RIANTI, S.Pd.SD

CGP ANGKATAN 4 KELAS 116 

SD NEGERI SEGAWE 1 

KABUPATEN TULUNGAGUNG

  • LATAR BELAKANG

Pendidikan karakter dan budi pekerti memang harus diterapkan pada setiap anak sejak dini. Pada anak usia sekolah dasar harus dilatih dan diajarkan bagaimana pentingnya pendidikan karakter dan budi pekerti, karena pada anak usia sekolah dasar merupakan pondasi awal anak untuk tumbuh dan berkembang menjadi insan yang berakhlak dan mempunyai kecerdasan bukan hanya akademik saja melainkan juga kecerdasan emosionalnya. 

Adanya pendidikan karakter dan budi pekerti dari usia dini diharapkan siswa dapat menempatkan diri kepada siapa dan dimana mereka berada, serta mampu menghargai dan berperilaku dengan orang lain secara baik. 

Salah satu bentuk upaya penanaman pendidikan karakter dan budi pekerti dilingkungan sekolah yaitu dengan menerapkan budaya 5S dan 2T. Apa itu budaya 5Sdan 2T ? Budaya 5S adalah, senyum, salam, sapa, sopan, dan santun. 2T adalah tolong dan terima kasih.

  • TUJUAN
  1. Mengembangkan kepribadian baik peserta didik, peserta didik akan mempunyai rasa hormat dan memiliki belas kasih , suka menolong seningga akan tercipta lingkungan sekolah yang nyaman, harmonis dan damai antar semua antar warga sekolah.
  2. Peserta didik dapat menggunakan bahasa yang sopan dan baik ketika berbicara dengan guru maupun teman-temannya, lebih percaya diri dan bertanggung jawab.
  3. Dengan senyum perserta didik diharapkan merasa lebih damai, senang dan gembira berada di lingkungan sekolah.
  4. Dengan memberi salam akan mempererat tali peraudaraan antar warga sekolah. ketika mengucapkan salam dengan ikhlas suasana lingkungan sekolah akan menjadi cair dan akan merasa semua bersaudara.
  5. Dengan menyapa akan dapat memudahkan siapa saja untuk saling akrab, mudah bergaul, saling kontak dan berinteraksi.
  6. Dengan membiasakan mengucapkan tolong dan terima kasih diharapakan siswa bisa menghargai bantuan dari siapa pun baik teman ataupun gurunya.
  • LINIMASA TINDAKAN YANG AKAN DILAKUKAN 

1. Mengajukan usul kepada Ibu Arik Susiorahmi, S.Pd selaku Kepala SD Negeri Segawe 1.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline