Lihat ke Halaman Asli

Rafli F

Lahaula

Perubahan Budaya Belajar Sepanjang Pandemi

Diperbarui: 17 Januari 2021   19:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pandemi COVID-19 ini seperti yang kita ketahui sangatlah berdampak bagi aktivitas sehari-hari, salah satu aktivitas yang sangat terdampak adalah kegiatan belajar mengajar. Sebelum adanya masa pandemi kegiatan belajar di sekolah dilaksanakan seperti biasanya, namun ketika wabah ini mulai menjamur hampir ke seluruh dunia bahkan sampai ke Indonesia, kegiatan belajar mengajar terpaksa diliburkan untuk sementara. Tak berselang lama, akhirnya pemerintah mulai menciptakan program belajar di rumah atau disebut belajar online.

Program belajar di rumah ini dilakukan dengan menggunakan beberapa aplikasi dan media sosial seperti : Whatsapp, Google Class Room, Zoom, Edmodo dan masih banyak lagi dan dilakukan bisa melalui Smartphone yang sudah bisa mengakses aplikasi tersebut. Untuk sistem pembelajarannya sendiri, kini guru memberikan materi dengan cara di share terlebih dahulu kepada muridnya kemudian di jelaskan melalui fitur Video Call. Bagi siswa SD yang belum bisa menggunakan Smartphone, 

Para guru membuat sebuah grup yang berisikan orang tua murid kemudian untuk pemberian materinya guru memberikan materi tersebut kepada orang tua murid. Nah di sini lah peran orang tua untuk membimbing anaknya untuk belajar dari materi yang telah diberikan oleh guru.

Namun dibalik dari sistem belajar di rumah, tentunya menimbulkan dampak positif dan negatif selama belajar dirumah. Dampak positif : Siswa mendapat waktu lebih banyak bersama keluarga, siswa dapat mengeksplor teknologi, siswa aman karena tetap berada di rumah. Selain itu ada dampak negative yang meliputi : siswa menjadi malas-malasan, ketergantungan terhadap gadget, kurangnya bersosialisasi, Dan penurunan semangat belajar.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline