Lihat ke Halaman Asli

Kekurangan dan Kelebihan Konseling Teman sebaya

Diperbarui: 3 Januari 2023   12:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Keberadaan teman dekat atau sahabat bagi sebagian peserta didik dianggap sangat penting bagi kehidupan sosial pelajar itu sendiri.Banyak yang merasa lebih leluasa untuk menceritakan problem yang mereka alami berkaitan dengan akademik,sosial maupun pribadi mereka kepada teman dekat yang mereka percayai.Hal ini mendorong tidak sedikit konselor sekolah yang banyak menggunakan konseling teman sebaya,dalam layanan konseling yang mereka gunakan.Sebenarnya apa sajakah kekurangan dan kelebihannya dalam praktik konseling disekolah,mari kita bahas satu persatu.

Bicara kelurangan maka kita perlu mengetahui terlebih dahulu mengenai pengertian,dan faktor mengapa komselor banyak menggunakan konseling teman sebaya disekolah.Konseling teman sebaya diartikan sebagai sebuah variasi layanan konseling untuk membantu orang lain yang dilakukan oleh non-profesional (teman sebaya).Sedangkan faktor yang mempengaruhi konselor melakukan konseling teman sebaya diantaranya adalah :

  1. Konseli susah untuk mengutarakan permasalahannya kepada konselor karena merasa malu,
  2. Konseli hanya mau bercerita masalahnya kepada orang terdekatnya dalam hal ini teman dekatnya

Inilah yang mendorong konselor menggunakan konseling teman sebaya dalam pemberian layanan. Namun,dalam pelaksanaan konseling teman sebaya ditemui banyak kekurangan dan kelebihan didalamnya.

Kekurangannya antara lain:

  1. Siswa yang ditunjuk sebagai konselor sebaya ,gagal memahami maksud dari permasalah konseli dan cenderung salah menafsirkan masalah dari konseli.
  2. Konseli merasa tidak cocok kepada konselor teman sebaya yang terkadang ditunjuk langsung oleh guru bk.
  3. Butuh banyak waktu dalam melatih konselor teman sebaya dalam pelaksanaan konseling.
  4. Apabila siswa lain banyak yang tahu mengenai konselor sebaya tunjukan guru bk,maka mereka enggan untuk bercerita kepadanya karena dianggap sebagai mata-mata guru.

Sedangkan kelebihan dari konselor teman sebaya adalah:

  1. Konseli lebih leluasa dalam menceritakan masalah yang ia hadapi karena tidak ada rasa canggung berbicara kepada teman sebayanya.
  2. Guru bk lebih cepat tahu akan  masalah yang dihadapi peserta didik,sehingga masalah lebih cepat teratasi.

Dengan mengetahui kekurangan dan kelebihan konseling teman sebaya tersebut,maka dapat memberikan alternative guru bk untuk dapat lebih efektif dalam pemberian layanan bk yang diterapakan kepada peserta didik.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline