Lihat ke Halaman Asli

Nirma Hayaten

Mahasiswa

Ketika Air Bersih Mulai Langka

Diperbarui: 9 Oktober 2025   13:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nature. Sumber ilustrasi: Unsplash

Air bersih itu penting buat kehidupan kita sehari-hari. Dari bangun pagi sampai malam semua aktivitas dan apa yg kita lakukan itu pasti butuh yg namanya air pasti butuh air buat mandi, cuci baju, masak, sampai minum. Tapi untuk sekarang ini, air bersih makin susah kita dapati. Cuaca yang makin panas dan musim kemarau yang panjang bikin banyak tempat kekurangan air. Apa lagi seperti di perkampungan itu sudah kering air di sumur Belum lagi waktu pandemi atau pas covid kemarin susah kita mendapatkan air. kebutuhan air juga naik karena orang jadi lebih sering cuci tangan dan bersih-bersih. Namun, hal ini bikin banyak keluarga harus mikir bagaimana caranya biar air yang ada cukup dipakai tanpa harus boros.

Sebenarnya, kita bisa menghemat air tanpa harus ribet. Salah satu caranya itu dengan menggunakan air ulang bekas misalnya seperti air dari cuci tangan atau kamar mandi yang masih bisa dipakai buat nyiram tanaman atau bersihin kandang dan segala macam Jadi, air itu tidak harus langsung dibuang begitu saja. Cara ini padahal cukup sederhana tapi lumayan membantu untuk kita yg kesulitan air apalagi buat daerah yang sering kekurangan air.

Namun masih banyak orang yang belum sadar pentingnya hal ini. Banyak yang mikir bahwa "yaudah namanya juga air bekas bearti air kotor yang gak bisa di pakai lagi". padahal masih bisa dipakai lagi kalau diolah lagi, tapi kebanyakan orang kurang dalam memikir hal tersebut. Misalnya, air itu disaring dulu biar kotorannya keambil kemudian baru dipakai buat hal lain. Selain kita menjaga kebersihan air tersebut kita juga bisa hemat air , karena ini juga bisa bantu mengurangi pembuangan air kotor ke selokan. Kalau semua orang mulai melakukan hal kecil seperti ini, itu dampaknya bakal lebih besar depannya.

Air kotor yang dibuang sembarangan bisa menyebabkan  pencemaran lingkungan. Sungai jadi kotor, bau, dan bisa menjadi sarang penyakit. Kemudian ikan-ikan di dalamnya juga bisa mati karena airnya sudah tidak sehat. Kalau sudah seperti ini, yang rugi bukan cuma alam, tapi kita juga sebagai masyarakat yang pengguna air lain nya. Jadi, penting sekali kita agar tidak buang air bekas sembarangan dan mulai mikir bagaimana caranya biar air tersebut bisa dipakai lebih lama.

Menjaga air bersih sebenarnya bukan hal yang sulit untuk kita. Tapi kita cuma perlu lebih peduli aja. Misalnya tutup keran air kalau tidak lagi dipakai, kemudian kalau misalnya ada pipa yg bocor kita perbaiki, dan manfaatin air sebaik mungkin. Kadang hal kecil yang kita anggap sepele ini bisa bantu banyak untuk kita kalau dilakukan terus. Bayangin aja, kalau semua orang di perkampungan atau lingkungan kita punya kebiasaan seperti ini, pasti masalah air bersih bisa teratasi.

Air bukan cuman soal kebutuhan tapi  sumber kehidupan dan juga tentang tanggung jawab  kita sebagai manusia. kalau kita tidak bisa menjaga airnya dengan baik, maka pada suatu saat nanti anak atau cucu kita yang akan kesulitan yg namanya air tersebut. Maka jika sebaliknya, kalau kita bisa menjaga air hari ini, maka generasi setelah kita masih bisa menikmati kehidupan yang layak dan seimbang dengan alam. Jadi, mulai sekarang kita harus lebih baik lagi dan lebih bijak lagi untuk memakai air. Dengan kita menjaga air hari ini, berarti kita juga menjaga masa depan bumi dan kehidupan kita sendiri kedepannya.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline