Lihat ke Halaman Asli

Lala_mynotetrip

Terus berupaya menjadi diri sendiri

Konten is King & Struktur Web is Key

Diperbarui: 16 September 2022   11:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

  

Menarik banget saat mempelajari SEO.. Kebetulan sejak Senin-Kamis dapat kesempatan ikutan webinar gratis yang di selenggarakan oleh Dewaweb dalam rangka merayakan ultah mereka yang ke 8 tahun. Secara garis besar "konten is king & struktur Web is key" Kenapa begitu? Para pembicara atau Narasumber di webinar selalu mengingatkan kami peserta untuk membuat konten yang berkualitas, mengaudit struktur website. 

Konten yang berkualitas itu seperti apa sih? Secara sederhana konten-konten tersebut yang menjawab pertanyaan, kebutuhan Audience, berisi informasi yang akurat, jelas serta lengkap. Jujur memang tidak mudah membuat konten ataupun artikel yang isi nya daging semua serta seuai dengan minat audience..Makanya kita perlu update info, rajin cek google analytics, google console, google trend, serta plug-in SEO mulai dari yang gratis sampai berbayar.

Pasti penasaran tema webinar ini apa? Tema Webinarnya itu 'Riding the Organic Wave' Jadi ada 4 hari berturut-turut webinar nya dan webinar di mulai setiap pukul 19 : 00 WIB dan biasanya berakhir berkisar 20 : 30 WIB.. Jujur Saya masih nunggu webinar tersebut di posting ke channel Youtube Dewaweb, buat ngulang beberapa part yang sempet rada skip karena webinarannya itu via zoom nyambil otw pulang kantor kebayanglah banyak suara bising yang bikin materi rada ke skip.

Dok. pribadi

Kenapa harus capek-capek pake cara organik? karena yang organik ini bakalan bertahan lama serta ter-index di mesin pencarian. Buat para Web Devlop, Web Administrator, Content Writing harus banget update terkait SEO.  

Jadi konten-konten yang terpublish di website lebih terarah, sesuai standar SEO, terindex di mesin pencari, seiring berjalan nya waktu kunjungan mengalami peningkatan. Buat penulis artikel penting banget nih ciptain artikel yang bermanfaat buat target audience, optimasi CTA..Tapi jangan maksa buat kasih CTA yang itu-itu aja di berbagai konten. 

Selain itu kalau mau beriklan coba buat terlebih dahulu objektif nya apa, goals nya, capaian nya. Jangan langsung fokus ke sales, tapi bangun pdkt dengan calon audience, analisa dan baca traffic, optimalkan konten-konten yang tinggi pengunjungnya. 

Keren banget ini Webinar, buka paradigma banget. Padahal udah hampir 3 tahun bikin konten dan web Adm buat beberapa brand tapi sangat-sangat me-remainder sekali tentang pentingnya konten yang berkualitas, SEO tepat itu ya ber-proses tidak instant dan budget Ads pun harus di buat lebih jelas goals nya karena yang paling mahal di sini adalah 'WAKTU'.. 

Memang betul adanya jika kita berkecimpung dengan dunia digital maka bersiap-siap untuk terus belajar, ikutan webinar, kelas, dkk. Buat update ilmu, upgrade cara kita bekerja. Dinamis dan cepat banget perubahannya, jangan sampai tergilas zaman. 

Buat yang suka banget cari artikel atau bacaan seputar update dunia digital, parenting, tips & trick coba deh kunjungi website yang satu ini momacademy.id/articles bakalan ada banyak artikel menarik, unik dan informatif.. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline