Lihat ke Halaman Asli

MEX MALAOF

Terus Bertumbuh dan Berbuah Bagi Banyak Orang

Toilet, "Indah dari Luar, Busuk dari Dalam"

Diperbarui: 20 November 2020   21:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi toilet umum. (sumber: Thinkstockphoto via kompas.com)

Tertutup Rapat

Berbicara tentang toilet, berarti berbicara tentang suatu tempat khusus yang sengaja diusahakan dan dibangun oleh manusia sebagai tempat khusus untuk membuang dan menampung hajat atau kotorannya. 

Lubang penampungan kotoran menjadi yang terpenting tapi tak kalah penting juga kalau sebuah toilet ditunjang dengan atap, dinding dan pintu yang baik. Jangan lupa, lantai toilet juga harus selalu bersih dan kalau boleh, senantiasa menebarkan aroma wewangian.

Bagi beberapa pihak, ketiga hal yang saya kategorikan sebagai yang tak kalah penting itu, malah dikategorikan sebagai bagian yang terpenting juga. 

Tidak boleh ada atap yang bocor, tidak boleh ada dinding yang berlubang, dan pintu yang dipakaipun harus meyakinkan. 

Tertutup rapat dan memiliki pengunci yang kokoh. Jangan sampai dikala sedang asyik membongkar muatan, tiba-tiba ada orang lain nyelonong masuk. Bisa keringat dingin.

Busuk Di Dalam

Atap, dinding, dan pintu dari sebuah toilet harus memberikan rasa nyaman. Tidak tenang rasanya, kalau lagi membuang hajat, lalu ada yang mengintip atau melihat dari luar.

Harga diri menjadi tak berarti, kalau bagian anggota tubuh yang sensitif dan sementara terbuka terlihat orang lain. Mau taruh di mana muka ini, kalau aroma tak sedap dari tempat pembuangan kotoran kita itu menyeruak dan tercium orang lain dimana-mana?

Intinya, dalam sebuah toilet, ada harga diri, sensifitas, kelemahan, kekurangan, bahkan kebusukan seseorang tertutup dengan baik dan rapat di sana agar tidak diketahui orang lain. 

Tetapi apa daya, sebaik, sebagus, serapat, semewah, dan sebersih apapun toilet itu dibuat dan dikondisikan agar kebusukan, harga diri, dan sensifitas seseorang tidak diketahui oleh orang lain, tetaplah dari sana akan tercium aroma kebusukan yang tersimpan rapat itu. Toilet boleh bersih dan indah dari luar tetapi di dalamnya tetaplah busuk.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline