Lihat ke Halaman Asli

Spanyol ke Final Sepak Bola Olimpiade Berkat Gol Marco Asensio

Diperbarui: 3 Agustus 2021   22:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Marco Asensio (detik.com)

Tuah pemain pengganti. Kembali selamatkan timnas Spanyol. Kali ini giliran Marco Asensio.

Pada laga perempat final sepakbola Olimpiade Tokyo. Spanyol terselamatkan oleh hattrick pemain pengganti Rafa Mir.

Rafa Mir menyamakan kedudukan pada masa injury time. Gol Rafa Mir menit 90+3 memaksa laga diperpanjang. 

Hebatnya pada extra time Rafa Mir menciptakan 2 gol lagi. Spanyol pun melaju ke babak semifinal dengan keunggulan 5-2 atas Pantai Gading.

Malam ini (3/8) di pertandingan semifinal. Spanyol kembali diselamatkan oleh pemain pengganti. Kali ini giliran Marco Asensio yang jadi pahlawan.

Baru masuk lapangan hijau menit ke-83. Asensio dapat merubah gaya permainan Spanyol lebih mwnyerang. 

Hasilnya pada babak perpanjangan waktu. Menit 114 Marco Asensio dapat memperdaya kiper Jepang dengan tendangan terarahnya. 

Sisa waktu 6 menit tidak cukup bagi tuan rumah Jepang untuk menyamakan kedudukan. Laga semifinal pun berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Spanyol.

Spanyol vs Jepang (tempo.co)

Laga Berjalan Kurang Mengesankan

Laga semifinal sepakbola putra Olimpiade Tokyo. Tuan rumah Jepang kontra Spanyol berjalan kurang mengesankan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline