Lihat ke Halaman Asli

Sucahya Tjoa

TERVERIFIKASI

Lansia mantan pengusaha dan konsultan teknik aviasi, waktu senggang gemar tulis menulis. http://sucahyatjoa.blogspot.co.id/

Jalur Kereta Ekspres Tiongkok-Eropa Chang'an Jalur Sutra Zaman Now

Diperbarui: 4 Januari 2023   20:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Anatolia News Agency

Pada 6 November 2022, waktu setempat di Turki, Kereta Api Ekspres  Tiongkok-Eropa Chang'an perlahan memasuki Stasiun Ankara-Turki, itu menandai keberhasilan pembukaan kereta khusus pertama kereta Tiongkok-Eropa Chang'an dari Xi'an ke Ankara Turki dan yang dapat dilanjutkan ke Praha Ceko.

Ini menandai keberhasilan pembukaan jalur Kereta Ekspres Tiongkok-Eropa Chang'an, kereta khusus pertama dari Xi'an ke Ankara, dan versi internasional pertama dari kereta ekspress Tiongkok-Eropa yang melintasi terowongan bawah laut dalam operasi tersebut.

Apa signifikansi penting yang ditimbulkan untuk Tiogkok? Apa pengaruhnya terhadap ekonomi domestik Tiongkok?

Kereta pertama membawa 42 kontainer/peti kemas barang berukuran 40 kaki berisi layar tampilan LED dan bahan pengemasan. Ini adalah kereta internasional pertama yang melintasi terowongan bawah laut Kaspia dalam sejarah pengoperasian kereta Tiongkok-Eropa.

Juga kereta pertama kalinya yang datang ke Turki, dan sangat penting bagi Turki dan Tiongkok, terutama untuk perdagangan ekspor dan impor Turki.

Sumber: multimedia.scmp.com

Kereta ini berangkat dari Xi'an, Tiongkok, keluar dari Pelabuhan Darat Khorgos, melewati Kazastan, melintasi Laut Kaspia, tiba di Turki, dan akhirnya tiba di Praha, ibu kota Republik Ceko.

Di seberang perbatasan dari Gerbang Khorgos adalah Khorgas (perhatikan ejaan yang berbeda), sebuah kota di Tongkok yang terletak di Prefektur Otonomi Ili Kazakh Xinjiang. Meskipun kedua kota tersebut memiliki nama yang hampir identik, kesamaannya berakhir di sana dengan keduanya mengoperasikan jalur kereta api lebar rel yang berbeda.

Sumber: multimedia.scmp.com

Sebagai mantan anggota blok Soviet, Kazakhstan menggunakan ukuran Rusia yang lebih luas yang berarti setiap kali kargo melintasi masuk atau keluar dari Tiongkok, kargo harus dipindahkan ke gerbong yang berbeda. Proses melelahkan yang sama perlu diikuti di kota kecil Siemianwka di Polandia di perbatasan Belarusia untuk kereta yang memasuki Eropa.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline