Lihat ke Halaman Asli

Mahasiswa KKN Undip Melakukan Pendampingan Penyusunan Administrasi UP2K Seroja

Diperbarui: 12 Agustus 2023   19:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: dokumen pribadi

Serut, Sukoharjo (21/07/2023) - salah satu mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro melakukan pendampingan penyusunan administrasi kepada ketua dan bendahara UP2K "Seroja" untuk menciptakan laporan keuangan yang efektif dan efisien guna mengoptimalkan pembukuan sebelumnya. Program kerja ini dilakukan di Kebayanan I, Dukuh Serut, Desa Serut, Kecamatan Nguter, Kabupaten Sukoharjo.

Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga atau yang disingkat menjadi UP2K merupakan wadah pembinaan dan pengembangan keluarga khususnya dalam pengembangan fungsi ekonomi keluarga. Di sisi lain kelompok UP2K juga berfungsi sebagai wadah untuk mengembangkan semangat dan kemampuan berwirausaha serta pengorganisasian usaha-usaha ekonomi sebagai jalur penyaluran kredit dana bergulir yang berasal dari sumber-sumber yang terjangkau.

Sasaran program kerja ini ialah kader UP2K dimana program kerja ini dilakukan oleh Yuan Arinisis mahasiswa D4-Akuntansi Perpajakan Fakultas Sekolah Vokasi dikarenakan pembukuan yang selama ini dilakukan masih kurang efektif dan efisien dalam keberjalanan kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga terutama mengenai simpan dan pinjam para anggota, oleh sebab itu dalam proses pendampingan mahasiswa menambahkan pembuatan kartu simpan dan pinjam untuk memudahkan proses pengadministrasian berikutnya.

Melalui program kerja ini diharapkan pembukuan kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Seroja kedepannya dapat lebih efektif dan efisien terutama pada bagian koperasi sehingga kekeliruan tidak akan pernah terjadi lagi dan laporan keuangan yang tercipta dapat lebih optimal.

Penulis: Yuan Arinisis (40011420650305) KKN Tim II Undip 2023/2024

News Editor: Laila Ni'matul Istiqomah




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline