Lihat ke Halaman Asli

Deden Karna Subrata

Menulis artikel merupakan kesenangan, saya tulis setiap peristiwa berdasarkan sudut pandang saya, semoga tulisan tulisan saya yang saya share ke Kompasiana dapat memberikan manfaat.

Bupati Bandung Terpilih Menyikapi Sidang MK seperti "Ujian Mata Kuliah 5 SKS"

Diperbarui: 15 Maret 2021   16:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto koleksi Deden Karna Subrata - Ilustrasi Pribadi

Hampir 3 bulan lebih dari sejak hari kemenangannya di Pilbup Kabupaten Bandung yang mencapai 56,1 % lebih pasangan nomor urut 3 Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan harus menunggu pelantikannya. Tidak hanya Kang DS, Kang Sahrul dan Parpol koalisi tetapi yang mengharapkan segera di lantik pasangan pemenang sejati di Pilbup Kabupaten 9 Desember 2020 lalu itu, namun yang lebih mengharapkan tentunya masyarakat Kabupaten Bandung. 

Kalau kita lihat memang tidak hanya pasangan Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan saja yang belum dilantik, kalau kita lihat ada kurang lebihnya ada 70 pasangan Kepala Daerah hasil Pilkada serentak di seluruh Indonesia yang belum dilantik karena masih menunggu keputusan MK. 

Tapi ini adalah hanya masalah waktu saja, seperti status yang pernah di tulis oleh Kang DS dalam akun Facebooknya "Semua akan Indah pada waktunya" 

Mengenai jalannya persidang di MK sendiri terkait PHP di Kabupaten Bandung setiap orang tentu boleh beropini menerka neraka hasil keputusan MK pada 19 Maret 2021 nanti. Termasuk penggiringan opini subyektif yang mengutip pernyataan lawyer atau saksi ahli ya boleh boleh saja. 

Narasi apapun dalam menyikapi hasil Pilkada Kabupaten Bandung 2020 boleh di bangun, namun kemenangan Pasangan Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan yang mencapai 56,1% lebih adalah realita politik yang tidak terbantahkan. 

Jadi bagi Kang DS seperti yang sering disampaikan dalam beberapa dialog mengatakan bahwa gugatan di MK ini seperti sedang ujian mata kuliah 5 sks,  Keyakinan, ya yakin menang wong selisihnya saja 26% lebih dari calon yang lainnya. - Deden Karna Subrata




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline