Lihat ke Halaman Asli

Indrian Safka Fauzi

Pemuda asal Cimahi, Jawa Barat kelahiran 1 Mei 1994. Praktisi Kesadaran Berketuhanan, Kritikus Fenomena Publik dan Pelayanan Publik. Sang pembelajar dan pemerhati abadi. The Next Leader of Generation.

Sehampar Puisi Berbait (Episode 8) - Asa Sang Raja

Diperbarui: 22 Maret 2022   17:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar: Karya Pribadi dengan sentuhan Powerpoint dan Adobe Photoshop

Selamat jumpa kembali sobat Kompasiana! Izinkan Rian menuliskan sebuah puisi dalam mode postingan "Sehampar Puisi Berbait". Selamat menikmati!

***

Judul : Asa Sang Raja

Yaa Tuhan Maha Adil...
Seandainya dunia menjerit karna yang terjadi...
Angkara Murka semakin menjadi...
Izinkan aku tuk hadir...
Mengasihi seluruh bumi...
Tanpa ambisi yang tak suci...

Izinkan aku memandu seluruh...
Masyarakat yang tlah maju...
Ku menjadi raja di hatimu... rakyatku...
Menjadi pelayan di matamu... selalu...
Ku menderma jiwaku... untukmu...
Walau batasan raga memaku... yang rapuh...

Asa Sang Raja...
Doa berlandas cinta termunajat...
Dengan nyali tekad membaja...
Menjadi hakim orang-orang jahat...
Dengan tangguh siap bekerja...
Pelayan bangsa yang paling kuat.

Tertanda.
Rian.
Cimahi, 22 Maret 2022.

***


Sekian sampai jumpa di tema puisi episode berikutnya!

Puisi sebelumnya: Pelukan Hangat Jannah

Salam hormat.

Rian.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline