Lihat ke Halaman Asli

Imansyah Rukka

Kemuliaan Hidup bukan hanya sekedar rutinitas namun bagaimana bisa mermanfaat bagi umat manusia dan alam semesta

Kota Makassar Dapat Anggaran Rp749 M Penanganan Covid-19, Tertinggi untuk Kabupaten/Kota se-Indonesia

Diperbarui: 19 April 2020   15:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kota Makassar mendapatkan anggaran 749 M dan tertinggi untuk penanganan Covid 19. (Ilusrasi gambar dsri liputan 6).

Kota Makassar mendapat anggraran tertinggi dalam penanganan COVID 19 untuk Kabupaten/ Kota Se- Indonesia. Anggaran yang yang nantinya yang akan di alokasikan Pemkot Makassar  tersebut untuk penanganan kesehatan, penanganan dampak ekonomi dan penyedia jaring pengaman sosial Covid-19..

Dilansir dari fajar.co.id, Plt Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri Mochammad Ardian Noervianto mengatakan, alokasi terbanyak untuk anggaran penanganan Covid-19 ada di kota Makassar. Laporan yang mereka terima, anggaran penanganannya mencapai Rp749,056 miliar.

Anggaran ini dipersiapkan untuk tiga pos utama diantranya;  penanganan kesehatan, penanganan dampak ekonomi serta penyedia jaring pengaman sosial. Tiga pos anggaran ini menurutnya, merupakan perintah edaran Mendagri dan Menkeu untuk realokasi anggaran yang ada di daerah.

"Untuk tingkat kabupaten/kota, paling tinggi adalah Makassar. Disusul Kabupaten Jember sebesar Rp479,41 miliar. Kemudian Kabupaten Bogor mengalkasikan anggaran sebanyak Rp384,07 miliar," jelasnya kepada awak media, Jumat (17/4/2020) lalu.

Sementara Pemerintah Provinsi yang paling banyak mengalokasikan anggarannya untuk penanganan Covid-19 yakni Pemda DKI Jakarta yakni mencapai Rp.10,64 triliun. Kedua, Pemda Jawa Barat mengalokasikan anggaran untuk Covid 19 sebesar Rp8,0 triliun. Mmyusul Jawa Timur dengan alokasi Rp2,39 triliun serta Jawa Tengah sebanyaj Rp2,12 triliun," jelas Ardian.

Ditambahkan Ardian, APBD yang telah direalokasi untuk penanganan dan penanggulangan Covid-19 mencapai Rp56,57 triliun. Sementara Pemerintah Daerah (Pemda) yang telah menyampaikan laporan realokasi dan refocusing APBD sebanyak 528 daerah.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline