Lihat ke Halaman Asli

Hamdali Anton

TERVERIFIKASI

English Teacher

Kehabisan Ide? Mustahil!

Diperbarui: 5 Juli 2019   15:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber Gambar : http://www.dwibcc.com

Sudah punya blog, tapi bingung mau nulis apa lagi?

"Sudah gak ada ide," kata Danu (nama samaran), salah seorang teman, yang punya blog, tapi sudah tidak pernah nulis di blognya lagi.

Sebetulnya mustahil kalau sudah kehabisan ide, karena ide ada dimana saja dalam kehidupan sehari-hari. Tentu saja ada trik-trik yang perlu kita lakukan untuk mendapatkan ide menulis.

Selama dalam berkegiatan menulis, saya mempunyai 5 trik dalam menemukan ide. Trik-trik ini sudah membantu saya untuk menuangkan berbagai gagasan-gagasan baru.

Apa saja 5 trik itu?

1. Banyak Membaca

Sumber Gambar : blog.theliteracysite.greatergood.com

Tak pelak lagi, membaca adalah salah satu kunci vital bagi saya dalam mendapatkan ide. Tidak terbatas pada membaca buku-buku fisik, namun juga buku-buku elektronik, artikel di surat kabar, majalah, media daring, dan lain sebagainya.

Sekarang sangatlah gampang mendapatkan bahan bacaan. Selain membaca artikel-artikel ciamik di Kompasiana, saya juga membaca artikel di media daring lainnya, seperti Kompas, Tirto, Detik, dan lain sebagainya.

Ditambah lagi dengan perpustakaan digital yang bertebaran di dunia. Salah satunya, iPusnas, aplikasi perpustakaan digital dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Sangat membantu saya untuk bisa membaca dimana saja dan kapan saja.

Dengan banyak membaca, saya mendapat banyak ide. Misalnya, membaca artikel tentang laut, menimbulkan ide membuat puisi tentang perjalanan di kapal dulu.

Baca: Semilir Angin di Kapal Kala Itu

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline