Lihat ke Halaman Asli

HAIFA DENINDA

Mahasiswa

Kegiatan Belajar Mengajar Warga Binaan Pemasyarakatan oleh Mahasiswa Magang Mandiri Universitas Negeri Malang di Lapas Kelas 1 Malang

Diperbarui: 31 Mei 2024   21:35

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

img-20240512-wa0031-6659d6f534777c47f00d5752.jpg

Malang, 2 Mei 2024 -- Mahasiswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan dari Universitas Negeri Malang Fakultas Ilmu Sosial memulai kegiatan magang mandiri yang berlokasi di Lapas Kelas 1 Malang (29/1). Rencana kegiatan ini disusun dengan baik serta melibatkan persiapan yang matang dalam pemilihan instansi.

Alasan memilih Lapas Kelas 1 Malang sebagai tempat magang mandiri karena kesesuaiaan dengan latar belakang program studi yang diampu. Pihak mitra percaya bahwa Pendidikan aspek penting dalam menambah kesejahteraan hidup Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Dengan pemilihan mitra tersebut diharapkan dapat membantu mahasiswa mengasah keterampilan mengajar dalam lingkungan non-formal.
Dalam mempersiapkan kegiatan magang mandiri, mahasiswa mempersiapan bahan, materi pembelajaran dan berkas-berkas perizinan pengajuan kerjasama mitra. Hal ini bertujuan agar kegiatan magang terlaksana sesuai dengan yang telah direncanakan.
Pada (5/1), tiga mahasiswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan mengajukan berkas magang secara resmi kepada pihak Lapas Kelas 1 Malang. Permohonan diterima dengan baik dan pada tanggal (29/1), mahasiswa memulai program magang yang akan berlangsung hingga 24 Mei 2024 mendatang.
Kemudian, pada (30/1), mahasiswa terjun ke lapangan untuk mengamati dan mengobservasi secara langsung kegiatan belajar mengajar oleh pihak Kesetaraan Pendidikan setingkat Dasar (KPsD).
Program magang ini bertujuan untuk memberikan mahasiswa pengalaman kegiatan mengajar. Yang bermanfaat serta relevan dengan bidang studi yang diampu. Selain itu,mahasiswa berharap dapat memberikan kontribusi kepada KPsD.
Selain memiliki tujuan kegiatan magang ini juga memiliki banyak manfaat antara lain :
1.Menambah wawasan dan pengalaman mahasiswa.
2.Membangun hubungan kerja sama yang baik antara Universitas dan instansi magang mandiri
3.Serta mempersiapkan diri mahasiswa di masa yang akan datang.
Dengan demikian para mahasiswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaran dari Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang siap menjalankan program magang mandiri di Lapas Kelas 1 Malang. Mahasiswa yakin bahwa pengalaman ini akan memberikan kontribusi yang positif dalam pengembangan pendidikan non-formal bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Semoga program magang mandiri ini bisa berjalan dengan lancer serta memberikan  manfaat yang positif bagi semua pihak yang terlibat.

img-20240512-wa0034-6659def134777c2df16ad912.jpg

img-20240512-wa0032-6659df1aed64156224145313.jpg

img-20240507-wa0024-6659df39ed64156672066972.jpg

img-20240507-wa0032-6659df54ed6415680d32d292.jpg

img-20240502-wa0017-6659dfbeed64156c7770b0e2.jpg

img-20240502-wa0013-6659dff3c925c47904410056.jpg

img-20240502-wa0011-6659e017ed64156c62156b43.jpg




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline