Lihat ke Halaman Asli

Gramedia Official

TERVERIFIKASI

Tempat kamu mencari buku 📚

Klasifikasi Jenis-Jenis Metode Penelitian yang Perlu Kamu Ketahui

Diperbarui: 3 Juli 2023   13:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: pixabay/JESHOOTS-com

Kalau membahas tentang metode penelitian, pasti tidak jauh-jauh dari mahasiswa yang sedang dalam proses perkuliahan, bukan?

Saat perkuliahan, mahasiswa akan diajari tentang pelaksanaan penelitian. Ya, kegiatan penelitian ini merupakan upaya yang biasa digunakan untuk melatih para mahasiswa supaya berpikir kritis. 

Metode penelitian sendiri memiliki jenis yang berbeda-beda. Jenisnya juga tergantung dengan peristiwa atau fenomena yang sedang diteliti.

Lalu, apa saja jenis-jenis metode penelitian? Berikut ini klasifikasi jenis-jenis penelitian yang perlu diketahui. Yuk, simak ulasannya.

Jenis-jenis Metode Penelitian

1. Metode penelitian berdasarkan jenis dan analisisnya

  • Metode penelitian kuantitatif

Metode penelitian kuantitatif adalah metode penelitian yang didalamnya banyak menggunakan angka. Mulai dari proses pengumpulan datanya sampai pada penafsiran. 

Contoh metode penelitian kuantitatif adalah penelitian yang dilakukan untuk mengetahui perbedaan tentang efektivitas metode pembelajaran konvensional dalam meningkatkan prestasi belajar pada mata pelajaran fisika di suatu sekolah.

  • Metode penelitian kualitatif

Metode penelitian kualitatif biasanya dilakukan dengan tujuan memberikan penjelasan tentang suatu fenomena dan nantinya akan mengkonstruksi sebuah teori yang berkaitan dengan fenomena tersebut. 

Metode penelitian kualitatif ini biasanya berbentuk naratif. Tujuan dari metode penelitian ini adalah untuk memahami fenomena sosial melalui gambaran holistik dan memperbanyak pemahaman lebih mendalam.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline