Lihat ke Halaman Asli

Faniditya Ramadhan

Content Writer

Tips Sehat Menyantap Aneka Hidangan Saat Idul Adha

Diperbarui: 9 Agustus 2019   16:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Aneka Hidangan Idul Adha


Tips Sehat Menyantap Aneka Hidangan Saat Idul Adha

Saat merayakan hari raya Idul Adha, umat muslim diseluruh dunia memanjatkan do'a dan pengorbanan yang ditandai dengan menyembelih hewan kurban, baik kambing, sapi, ataupun domba. Hasil dari kurban itu didistribusikan ke orang yang tidak mampu, tetangga, dan kerabat. Saat itulah biasanya ditradisikan dengan mengonsumsi aneka masakan yang berasal dari olahan daging kurban.

Sebenarnya mengonsumsi daging merah memiliki banyak manfaat untuk tubuh dikarenakan banyak kandungan protein didalamnya. Akan tetapi, jika dikonsumsi secara berlebihan malah akan mengakibatkan berbagai penyakit bagi tubuh, salah satunya adalah meningkatkan risiko terjadinya penyakit jantung. Oleh karena itu, berikut beberapa tips sehat menyantap aneka hidangan saat perayaan Idul Adha agar tubuh tetap sehat dan terhindar dari penyakit:


Sajikan dengan Sayur dan Buah

Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk tetap sehat saat menyantap aneka masakan saat Idul Adha adalah dengan mengonsumsinya berserta dengan sayur ataupun buah. Jagung, wortel, buncis, tomat, mentimum, hingga kemangi bisa menjadi pilihan sebagai pendamping menu masakan daging Anda di rumah. Selain itu Anda juga dapat mengonsumsi buah-buahan seperti jeruk, papaya, melon, dan semangka yang bermanfaat untuk mengimbangi jumlah kalori yang masuk ke dalam tubuh.


Jangan Langsung Tidur

Jika Anda  tidak ingin menumpuk lemak dan menjadikan tubuh semakin gemuk, maka jangan langsung tidur setelah makan daging merah saat perayaan hari raya Idul Adha. Rasa kantuk yang timbul akibat kekenyangan kerap kali menggoda kita untuk lekas tidur setelah makan. Namun, sebaiknya Anda memberi jeda 3-4 jam setelah makan sebelum tidur. Cara ini akan memberikan waktu pada tubuh Anda untuk mencerna makanan terlebih dahulu dan tidak langsung menumpuknya menjadi lemak di tubuh.


Hindari Mengonsumsi Air Dingin dan Mengandung Gula

Setelah mengonsumsi aneka hidangan daging saat perayaan Idul Adha, hindari untuk mengonsumsi air dingin, apalagi yang mengandung gula. Air dingin dan gula yang bercampur dengan kandungan lemak jenuh dari daging kambing atau sapi dapat meningkatkan kolesterol darah di dalam tubuh.

Sebaiknya Anda mengonsumsi air hangat, terutama air jeruk hangat dimana dapat membantu menetralisir kandungan lemak yang dikonsumsi. Selain itu, perbanyak juga minum air putih  setidaknya 5-8 gelas per hari untuk membantu melancarkan pencernaan Anda setelah banyak makan aneka hidangan daging saat hari raya Idul Adha.


Melakukan Olahraga Ringan

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline