Lihat ke Halaman Asli

I Ketut Suweca

TERVERIFIKASI

Dosen - Pencinta Dunia Literasi

Menemukan dan Mengembangkan Talenta

Diperbarui: 9 Januari 2019   19:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Orang menyebut talenta identik dengan bakat, passion, minat terbesar, dan lainnya. Inti maknanya sama saja, tapi mungkin ada juga sedikit bedanya, tipis-tipis. Tak peduli apa pun sebutannya, talenta dimaksudkan sebagai potensi genetis yang dibawa sejak lahir yang butuh dikembangkan.

Pengembangan talenta mutlak perlu melalui lingkungan, pendidikan, dan kondisi yang berkesesuaian. Jika tak dikembangkan, talenta tidak akan berarti apa-apa. Ia hanya akan menjadi sekadar potensi terpendam. Percumalah seseorang memiliki talenta tertentu namun tidak dikembangkan lebih jauh untuk menjadi sesuatu yang bernilai dan bermanfaat bagi kehidupan.

Menemukan Minat Terbesar

Baiklah, kita mulai dengan bagaimana menngenali talenta atau bakat itu. Setiap orang normal, diyakini, memiliki satu atau lebih bakat. Ada yang berbakat menari, berbakat menyanyi, mengarang, berbisnis, dan sebagainya.

Di antara beberapa bakat tersebut, terdapat satu atau dua yang menonjol. Bakat dimaksud merupakan potensi yang memiliki grade tertinggi dibanding talenta lainnya. Lalu, bagaimana menemukannya dalam diri sendiri atau orang lain?

Pendekatan ilmu psikologi modern sudah tentu dapat menjawab pertanyaan ini melalui sejumlah test yang dilakukan. Akan tetapi, menurut penulis, ada cara mudah untuk mengenali bakat seseorang. Di antaranya dengan mengajukan pertanyaan: pekerjaan apa yang paling diminati, yang sering membuat lupa waktu saking asyiknya, yang membuat hati senang-gembira, yang keberhasilannya membuat kagum orang lain,  yang kendati pun misalnya tidak dibayar tetap setia mengerjakannya?

Tinggal menjawab pertanyaan gabungan tersebut. Kita akan menemukan jawaban yang mengerucut pada satu atau dua pekerjaan atau kegiatan tertentu. Nah, kalau sudah seperti itu, maka dapat diyakini di situlah talenta kita berada.

Pengujian sederhana terhadap talenta di atas akan segera memberi jawaban tentang apa atau di mana sesungguhnya bakat atau minat terbesar seseorang. Anda boleh test diri sendiri atau kawan terdekat. Asal terbuka dan bersedia menjawab pertanyaan tersebut dengan jujur, maka jawabannya akan segera ditemukan: ada orang  memiliki minat besar di bidang olahraga, kesenian, atau bisnis dengan spesifikasi masing-masing. 

Mengembangkan Bakat

Setelah bakat ditemukan, bagaimana mengembangkannya? Pertama, tetaplah berkomitmen pada niat untuk "mengencani" bakat Anda. Jangan mudah terkecoh dengan tawaran yang memberikan iming-iming imbalan uang atau lainnya. Fokuslah berkegiatan di bidang yang Anda minati itu. Bergembiralah di situ, nikmatilah prosesnya. 

Kedua, dalami bidang pilihan Anda tersebut dengan sungguh-sungguh. Serius! Jangan sekadar menjalaninya, melainkan gali secara mendalam, eksplorasi kemampuan Anda. Bila perlu, ikuti pelatihan atau kursus yang berkesuaian. Asah terus pengetahuan atau keterampilan Anda. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline