Lihat ke Halaman Asli

Diana Pujiatie

Guru Biologi di SMAN 1 Pulaupanggung Tanggamus Lampung

HEPI UKC Tanggamus Melakukan Audiensi dengan Bappelitbang Kabupaten Tanggamus

Diperbarui: 15 Juli 2022   19:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Suasana audiensi di kantor Bappelitbang Tanggamus (Dokpri)

                                                                                       

Ruangan audiensi di kantor Bappelitbang 

Kamis, 14 Juli 2022.Himpunan Evaluasi Pendidikan Indonesia ( HEPI) Unit Koordinasi Cabang Tanggamus  telah melakukan audiensi  dengan  Bappelitbang Kabupaten Tanggamus bertempat di kantor Bapelitbang Kabupaten Tanggamus

Kepala Bapelitbang Hendra Wijaya Mega, ST.,MT.MM  seyogyanya hadir pada kegiatan audiensi tersebut tetapi bertepatan beliau ada agenda kedinasan yang tak dapat ditinggalkan sehingga kedatangan Ketua HEPI beserta perwakilan pengurus diterima oleh Sekretaris Bappelitbang dan Kabid Litbang.

Ketua HEPI UKC Tanggamus,  Jumitri, M.Pd  dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kesediaan Bappelitbang Tanggamus menerima kunjungan audiensi HEPI UKC Tanggamus.

 "Mewakili seluruh pengurus dan anggota HEPI, saya haturkan terima kasih kepada Bappelitbang Tanggamus yang telah berkenan menerima audiensi HEPI UKC Tanggamus. Tujuan HEPI mengadakan audiensi adalah untuk bersilaturahmi, bersinergi dan berkolaborasi dalam upaya memajukan kabupaten Tanggamus. Sebagai sebuah organisasi pendidikan HEPI berfokus pada bidang inovasi, asesmen, temu ilmiah, dan penelitian.HEPI berharap kedepannya bisa memiliki agenda untuk bersinergi  dengan Bappelitbang dalam hal-hal penelitian dan pendidikan," jelas Ketua

Sekretaris Bappelitbang Bastanta Sebayang, SP.MM yang didampingi Kabid Litbang Hasriansyah Siregar,SE menanggapi dengan baik dan antusias program-program HEPI yang akan bersinergi dengan Bappelitbang.

" Bappelitbang siap berkordinasi dengan HEPI dalam hal penelitian.Untuk sinergitas, insyaallah HEPI akan selalu dilibatkan dalam kegiatan-kegiatan ilmiah Bappelitbang, " papar Bastanta Sebayang.

Bastanta Sebayang  juga menyarankan agar selanjutnya HEPI  duduk bersama mendiskusikan hal-hal terkait pendidikan dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Tanggamus.

Berkaitan dengan bidang inovasi yang merupakan fokus HEPI, Bastanta Sebayang mengingatkan bahwa inovasi tidaklah harus idenya benar-benar baru tetapi yang terpenting adalah inovasi tersebut bermanfaat bagi masyarakat.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline