Lihat ke Halaman Asli

Asiknya Bermain Game dan Streaming dengan Internet Lancar

Diperbarui: 11 Mei 2023   14:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Unsplash.com

Sebagai gamer yang kadang suka streaming, saya selalu mencari pengalaman terbaik dalam bermain game. Salah satu faktor penting yang menentukan kualitas streaming adalah kecepatan dan kestabilan internet.

Karena kualitas internet bisa bikin pengalaman main game dan streaming semakin asik. Selain itu, penonton juga lebih bisa menyaksikan tayangan streaming dengan kualitas HD (High Definition) tanpa patah-patah.

Lalu, untuk mengupload video yang ukurannya bisa sampai bergiga-giga juga akan lebih cepat dan lancar kalau internetnya juga cepat dan lancar. Mau tayang di YouTube atau live streaming di Twitch tidak akan ada masalah.

Nah, balik lagi ke game, dua genre game yang paling sering saya mainkan adalah FPS (First-Person Shooter) dan MMORPG (Massively Multiplayer Online Role-Playing Game). Kedua genre ini menawarkan pengalaman yang berbeda, tapi sama-sama seru.

Salah satu game FPS favoritku adalah Call of Duty (CoD): Warzone. Game penuh aksi dan strategi ini membuatku selalu ketagihan untuk terus bermain. Dalam game ini, saya harus bekerja sama dengan timku untuk mengalahkan musuh dan menjadi tim terakhir yang bertahan.

Unsplash.com

Bermain game FPS seperti Call of Duty: Warzone membutuhkan koneksi internet yang lancar. Dengan adanya internet yang lancar, saya bisa menikmati permainan tanpa lag, sehingga saya bisa fokus bermain game. Selain itu, bermain dengan teman-teman menjadi lebih menyenangkan karena kita bisa berkomunikasi dengan jelas tanpa gangguan.

Selain CoD, masih banyak game-game FPS lainnya yang suka saya mainkan seperti Valorant, CS:GO, Fortnite, dan juga PUBG. Semua game itu benar-benar membutuhkan koneksi internet yang baik supaya bisa Winner Winner Chicken Dinner!

Bicara tentang game MMORPG. World of Warcraft (WoW) adalah salah satu game terpopuler yang pernah ada. Bahkan hingga tahun ini pun tetap menjadi salah satu game MMORPG yang paling banyak pemainnya.

Dalam game ini, saya bisa menjelajahi dunia yang luas, menyelesaikan misi, dan berinteraksi dengan pemain lain dari seluruh dunia. Bermain game MMORPG seperti World of Warcraft memerlukan koneksi internet yang stabil dan cepat agar saya tetap terhubung dengan teman-teman guild dan menikmati petualangan bersama mereka tanpa hambatan. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline