Lihat ke Halaman Asli

Damanhuri Ahmad

Bekerja dan beramal

Memaknai Tragedi, Memperkuat Komitmen dan Kebersamaan

Diperbarui: 14 September 2022   08:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pertemuan sejumlah wartawan dan LSM untuk sebuah komitmen bersama. (foto dok damanhuri)

Sesuatu yang terjadi pasti punya hikmah tersendiri. Hanya saja masyarakat yang kurang bersyukur dalam hidup ini, sehingga tak mampu memaknai hikmah itu.

Setidaknya hikmah itulah yang sedang dimaknai oleh sejumlah wartawan dan LSM di Piaman, pasca tragedi yang menimpa seorang wartawan utama Ikhlas Darma Murya.

Tragedi kekerasan fisik dari tugas kontrol sosialnya, dan berujung laporan polisi. Hikmah atau pelajaran bagi wartawan dan LSM, Ahad (11/9/2022) terjadi pertemuan, hubungan silaturahmi yang tentunya akan memperkuat posisi wartawan dan LSM itu sendiri dalam menjalankan tugasnya di tengah masyarakat.

Banyak. Dari lebih 30 orang wartawan yang tergabung dalam grup WA, hampir 20 orang hadir. Yang tidak saling kenal, bersua hari itu di sebuah kedai di Duku Banyak, Nagari Balah Aie Timur, terasa ada semacam kekuatan.

Apalagi kultur daerah Piaman dan Minangkabau terkenal dengan budaya gotong royong, badoncek, kabar baik baimbauan, kabar buruk berhambauan. 

Wartawan dan LSM sebagai kelompok masyarakat intelek, setidaknya bisa dan mampu menjadi contoh dalam melahirkan nilai-nilai kebersamaan di tengah masyarakat.

"Basamo mangko manjadi," begitu kira-kira para tokoh mengajak masyarakat untuk saling berkomunikasi, silaturahmi, membangun kekuatan secara bersama.

Ikhlas Bakri, Ketua PWI Pariaman yang memfasilitasi pertemuan itu ingin kasus dan tragedi itu menjadi pelajaran bersama. Pelajaran, agar penguasa dan pengusaha tahu dan mengetahui tugas dan fungsi wartawan di lapangan.

"Kita mengutuk dan minta pihak berwajib menuntaskan masalah ini," ujar Ikhlas Bakri, wartawan senior ini.

Pertemuan siang hingga petang itu, juga melahirkan komitmen yang kuat. Wartawan dan LSM itu terus memantau pengerjaan proyek yang bernilai miliaran rupiah itu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline