Lihat ke Halaman Asli

Yos Mo

TERVERIFIKASI

Digipreneur since 2010

Empat Sekawan Pelatih yang Bawa Argentina Juara Copa America dan Piala Dunia 2022

Diperbarui: 20 Desember 2022   08:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: via kompas.com

Lionel Messi dan Angel Di Maria jadi pusat perhatian publik penggemar sepak bola seantero dunia sesaat setelah Argentina merebut gelar juara Piala Dunia 2022, berselang setahun setelah merebut juara Copa America 2021. 

Argentina juara Piala Dunia 2022 berkat dua gol yang dibuat oleh Messi, dan satu gol dari Angel Di Maria di pertandingan final.

Setahun lalu Argentina menang 1-0 atas Brasil di final Copa America berkat gol cantik Angel Di Maria.

Keberhasilan Messi dan kawan-kawan meraih juara Piala Dunia dan Copa America tak lepas dari suksesnya strategi empat sekawan pelatih hebat yang kini menangani timnas Argentina.

Empat Sekawan Pelatih & Asisten Pelatih Argentina/Marca.com

Timnas Argentina saat ini ditangani oleh pelatih kepala dan tiga asisten pelatih yang kebetulan semuanya merupakan bintang saat masih berstatus sebagai pemain.

LIONEL SCALONI 

Pelatih utama Argentina, Lionel Scaloni, terbilang berusia cukup muda, masih 43 tahun. 

Lionel Scaloni/copaamerica.com

Scaloni dipercaya menangani timnas setelah Argentina tersingkir di babak 16 besar Piala Dunia 2018. Dia merupakan asisten pelatih Argentina di Piala Dunia 2018 yang dikepalai Jorge Sampaoli.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline