Lihat ke Halaman Asli

Benny Rhamdani

TERVERIFIKASI

Kreator Konten

Film Nasional 2013 Terseok-seok Menyedot Penonton

Diperbarui: 24 Juni 2015   14:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1366697583501244025

Sungguh memprihatinkan capaian film nasional menyedot penonton pada catur wulan pertama 2013.Angka tertinggi pada 2013 yang diraih Air Terjun Pengantin Phuket (215.161 penonton) masih dibawah raihan film Rumah Bekas Kuburan (282.204) yang menduduki peringkat 10 pada 2012.

Padahal genre film yang beredar catur wulan pertama ini sudah beravariasi. Ada dua film berdasarkan novel laris Dewi Lestari, Recto Verso (142.675 penonton) dan Madre (92.068), jugaBangun lagi Dong Lupus (106.993). Pada 2012 film-film berdasarkan novel laris menguasai papan box office. Sebutlah Habibie & Ainun (4.395.524), 5 Cm (2.389.706), Negeri 5 Menara (765.425), Perahu Kertas (688.615) dan Perahu Kertas 2 (391.114).

Saya khawatir jika masyarakat penonton tidak mengapresiasi film-film dengan kualitas yang baik, maka bioskop kita akan kembali dijejali film-film mistik. Semoga pada catur wulan berikutnya, film nasional bisa menggenjot raihan penonton. Tidak hanya mengandalkan cerita yang menarik, tapi juga melakukan promosi keren seperti dilakukan Habibie & Ainun tahun lalu.

[caption id="attachment_256618" align="aligncenter" width="488" caption="Perbandingan Penonton Cawu 1 2012 & 2013. Data: sumber data: http://filmindonesia.or.id/"][/caption] sumber data: http://filmindonesia.or.id/




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline