Lihat ke Halaman Asli

Merindukan Dzat Maha Cinta

Diperbarui: 3 Februari 2023   18:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Judul : Merindukan Dzat Maha Cinta
Penulis : Merpati Nirwana
Pembuatan : 3 Februari 2023

Aku bukanlah ahli agama

Apa lagi seorang sufi

Aku hanyalah hamba pendosa

Dan aku takut cambukkan kelak aku tertidur di bawah bumi

Siang malam ku susuri jalan, sembari bertanya di manakah rumah sang penghapus dosa

Tak sengaja aku berjalan lewat gedung beratap qubah seraya hati berkata mungkin ini rumah sang penghapus dosa

Tetapi apalah daya aku di usir dan di caci

Bajumu sangat kotor, wajahmu begitu suram

Begitulah kata penjaga rumah beratap qubah dengan wajah yang sinis

Wahai dzat maha cinta peluklah aku di kala berselimut ketakutan akan perpisahan cinta




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline