Lihat ke Halaman Asli

Arya Pradana Budiarto

Jurnalis Independent / Dokter Olahraga / Doping Control Officer / Travel Business / Lecturer

Its My Dream, Yuk! Kita Piknik ke Cappadocia Turki

Diperbarui: 27 Juli 2022   21:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menikmati matahari terbit di indahnya Cappadocia Turki (Instagram: sportdoctorapb)

Yuk! Simak Aktivitas yang Bisa Kamu Lakukan saat Kamu di Cappadocia Turki

Cappadocia, Turki - Negeri yang satu ini memang menjadi idaman yang harus kita kunjungi. Ya, Turki negeri yang dulu dikenal sebagai negerinya para sultan ottoman yang menguasai perdagangan di Konstantinopel. Dan karena Turki berada di tengah-tengah benua Asia dan Eropa maka membuat Turki menjadi negeri yang multi kultur karena di Turki berbagai macam bangsa hidup.

Mengunjungi Turki saat ini memang menjadi magnet bagi wisatawan dari Indonesia karena juga Turki memberikan fasilitas bebas visa kepada warga negara Indonesia selama 30 hari dan juga penerbangan dari Turki ke Indonesia begitu banyak pilihannya. Dengan harga yang relatif terjangkau membuat Turki menjadi destinasi utama untuk berwisata bagi orang Indonesia.

Menikmati indahnya Cappadocia Turki (Instagram: My_life.travel Ekaterina Gudkova)

Banyaknya spot-spot lokasi yang instagramable membuat Turki menjadi destinasi favorit wisatawan Indonesia yang terkenal memang suka foto-foto dan memamerkannya di sosial media pribadinya. Selain itu mudahnya akses transportasi menuju dan didalam Turki sendiri membuat banyak wisatawan Indonesia datang berduyun-duyun ke Turki. Selain itu kedekatan budaya dan religi membuat Turki menjadi idaman wisatawan Indonesia.

Dengan banyaknya tujuan wisata di Turki membuat pilihan yang beragam bagi wisatawan untuk memilih tempat wisata yang sesuai stylenya lho. Dan satu tempat yang satu ini memang sudah banyak terkenal baik untuk wisatawan lokal Turki maupun wisatawan mancanegara termasuk dari Indonesia. Ya, Cappadocia namanya, dilansir majalah Luxury Travel Magazine tempat ini merupakan lokasi favorit wisatawan dari seluruh dunia jika berkesempatan berkunjung ke Turki untuk menikmati keindahan dan keunikan alamnya. Dengan bukit-bukit yang khas menjadikan Cappadocia menjadi salah satu tujuan utama turis untuk berkunjung dan berwisata


Lalu apa saja aktivitas yang bisa kamu lakukan jika kamu berkesempata berkunjung ke Cappadocia

Menikmati Sunrise

Menikmati matahari terbit di indahnya Cappadocia (Siti Sumiyatun, Willy said, Sulyati)

Tentu tujuan pertama saat kita ke Cappadocia adalah mencari spot instgramable untuk foto terbaik kita di sosial media kita dengan berlatar belakang bermacam-macam balon udara. Lokasi favorit ini bisa kamu cari dalam peta online kamu dengan nama sunrise point. Ya, untuk mendapatkan foto terbaik maka kamu harus siap dari shubuh dan beranjak ke lokasi tersebut. setibanya kamu di tempat matahari terbit ini sudah banyak orang yang sama dengan kamu menunggu keindahan matahari terbit dengan berlatar belakang banyaknya balon udara yang terbang mengelilingi Cappadocia.

Naik Balon Udara

Menikmati cappadocia dari Udara dengan Ballon Udara (Facebook Arya Gatsu)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline