Lihat ke Halaman Asli

Ari Budiyanti

TERVERIFIKASI

Lehrerin

Empat Cara Menjaga Konsistensi Menulis Puisi

Diperbarui: 9 Juni 2021   23:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi menulis puisi. Sumber foto: Pixabay.com

Menulis puisi apakah satu hal yang sulit dilakukan? Bagi sebagian besar orang bisa jadi ini bukan hal yang mudah. Mungkin karena belum menemukan cara yang tepat. Namun untuk pemuisi seperti saya, hal ini tidaklah terlalu sulit dilakukan. Saya ingin membagikan cara menjaga konsistensi menulis puisi.

Berikut ini empat cara menjaga konsistensi menulis puisi yang akan saya bagikan:

1. Rajin membaca karya puisi orang lain

Cara pertama yang saya lakukan adalah dengan membiasakan membaca karya puisi orang lain. Saya terbiasa membaca buku-buku puisi. Demikian halnya membaca puisi teman-teman Kompasianer. 

Ketika kita rajin membaca, kosakata kita akan bertambah. Kita seperti sedang menabung kata-kata di kepala untuk dijadikan larik-larik dalam bait puisi. Ini tidak sama dengan plagiasi. Membaca karya puisi orang lain adalah salah satu bentuk memperkaya diri dengan pengetahuan literasi.

Dokpri

Membaca karya puisi orang lain juga bisa memperkaya emosi kita. Dengan cara ini, kita bisa menghasilkan karya-karya baru yang berbeda dengan sebelumnya dalam hal muatan emosinya.

2. Mengikuti Kata Hati untuk Menulis Puisi

Salah satu cara sederhana yang biasa saya lakukan adalah mengikuti kata hati. Ini adalah cara kedua yang saya sarankan untuk menjaga konsistensi dalam menulis puisi. 

Kata hati seperti apa yang harus kita ikuti dalam berpuisi? Tentunya yang menginspirasi. Pastikan kata hati kita menuntun kita untuk berkreasi dengan efektif dan inspiratif. 

Misalnya saya yang berkecimpung di dunia pendidikan anak. Saya akan sering menulis puisi berkaitan dengan literasi. Puisi yang juga berkaitan dengan edukasi atau pendidikan. Hati saya akan mengarahkan saya pada hal-hal seputar dunia anak dan literasi.

Dokpri

Bukan hanya itu, kegemaran saya berkebun juga akan mengarahkan puisi saya pada hal-hal yang berkaitan dengan lingkungan. Bagaimana mencintai bumi dengan menjaga lingkungan adalah tema yang sering saya angkat dalam puisi-puisi saya. Ini karena hati saya mengarahkan ke sana. Bagaimana dengan Anda?

3.  Memilih tema puisi secara rutin dan disiplin

Hal yang saya lakukan berkaitan dengan cara ketiga adalah dengan memilih tema puisi. Saya sering melakukannya. Selama bulan Mei 2021 saya berpuisi dengan tema hari-hari peringatan baik nasional maupun internasional. Ini masih berlanjut di awal bulan Juni.

Dokpri Hasil tangkap layar: Sumber Bola.com

Keuntungan cara ini adalah menolong kita untuk  menimba ilmu dan sekaligus mengembangkan pengetahuan berkaitan dengan tema yang sudah kita tentukan. Saya banyak membaca tentang sejarah peringatan hari internasional dan nasional sebelum saya berpuisi. 
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline