Lihat ke Halaman Asli

Ari Budiyanti

TERVERIFIKASI

Lehrerin

Kala Pujangga Menyapa Pujangga

Diperbarui: 19 Maret 2021   18:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber foto: Pixabay.com

Mungkin dengan larik kata
Saling berbalas sapa dengan aksara
Lantunan kisah dalam bait-baitnya
Untuk sekedar memaknai rasa

Kala pujangga menyapa pujangga
Dalam kayuhan lembut sepeda di jalur nan benar
Dengan deringan bel sepeda sebagai penanda
Berdering bagai memanggil menanti kabar

Ada masanya pujangga menyapa pujangga
Bukan lambaian tangan semata
Atau sapa ramah dalam bahasa
Terlebih sekedar sikap santun yang terbiasa

Pujangga menyapa pujangga dengan untaian nada tak berjejak
Yang tercipta menjadi syair lagu rindu
Dengan sajak-sajak saling menyimak
Mengibaratkan sedang berdua beriringan bersepeda di lapangan kalbu

Hai pujangga yang ingin kusapa
Biarlah puisiku ini mewakili rasa
Atas sebuah cinta dan kekaguman
Karena pesona kebaikan yang kau tebarkan

Iya
Dalam sajak-sajak lembutmu

...

Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
19 Maret 2021

Artikel ke 1418




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline