Lihat ke Halaman Asli

anggauin

Angga Teguh Prastyo adalah dosen pada UIN Maulana Malik Ibrahim Malang konsentrasi studi pada penelitian skripsi mahasiswa serta pengembangan Manajemen Pendidikan Islam. Akun Youtube: anggauin

Prodi MPI UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Gudangnya Mahasiswa Berprestasi

Diperbarui: 10 Juni 2022   05:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Mahasiswa MPI (manajemen Pendidikan Islam) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang kembali panen prestasi. Kali ini dalam gelaran ajang debat pendidikan nasional yang diselenggarakan di UIN Walisongo Semarang mahasiswa MPI sukses besar menggondol juara 3 pada  30 Mei 2022 lalu.

Dalam lomba debat prestisius yang melibatkan berbagai macam perguruan tinggi di level nasional ini sekaligus menjadi bukti dan prestasi yang membanggakan. Devi Pramitha, M.Pd.I selaku sekretaris Prodi MPI menegaskan hal tersebut menjadi pemicu untuk meningkatkan kualitas diri serta diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa MPI UIN Maulana Malik Ibrahim Malang lainnya untuk berprestasi lebih baik dari hari ke hari. "Memang keberhasilan ini patut disyukuri dan menjadi cambuk bagi peningkatan prestasi akademi selanjutnya di level yang lebih tinggi yang disertai dengan dorongan, bimbingan serta dukungan lain untuk menciptakan mahasiswa yang tidak hanya berprestasi namun juga memiliki daya saing tinggi di level nasional maupun global," pungkas dosen asli kota Malang.

Keberhasilan ini merupakan bukti dan komitmen serius Prodi MPI UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dalam mengembangkan segenap potensi dan bakat yang dimiliki mahasiswa. Dosen MPI UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Angga Teguh Prastyo, M.Pd mengatakan proses pembimbingan mahasiswa dengan pendekatan seperti itu akan membuka pintu aktualisasi lebih luas dan bisa meningkatkan produktivitas dan sikap profesional mahasiswa. Ini menunjukkan manajemen mutu pengelola Prodi MPI UIN Maulana Malik Ibrahim Malang sudah berjalan baik serta memperlihatkan keseriusan bimbingan secara profesional, menyeluruh dan terus-menerus.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline