Lihat ke Halaman Asli

Lohmenz Neinjelen

Bola Itu Bundar, Bukan Peang

Tidak Takut, Kata Salah dan Carlo Ancelotti

Diperbarui: 19 Maret 2018   11:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar: tribunnews.com

Tidak takut, kata Mohammed Salah setelah mengetahui hasil undian babak perempat Liga Champions musim ini yang mempertemukan dua klub Liga Inggris, yaitu Liverpool dan Manchester City.

"Liga Champions selalu bergantung dari hasil undian, tapi kami tak takut kepada lawan manapun, siapapun mereka," kata pemain Liverpool Mohammed Salah di sini.

Kemenangan Liverpool atas Manchester City pada 14 Januari 2018 lalu di Anfield dengan skor akhir 4-3 meyakinkan dirinya agar tidak takut tadi. Ia pun mengatakan apapun bisa terjadi, seakan merujuk pada pameo "bola itu bundar, bukan peang".

Tapi Salah tidak mengambil contoh yang terjadi pada Manchester United yang tersingkir dari Liga Champions setelah kalah 1-2 lawan Sevilla di leg kedua babak 16 besar. Mungkin ia tidak enak hati jika mengambil contoh tadi, atau khawatir ada pendukung Manchester United yang tiba-tiba kejang begitu saja.

Apalagi jika pemain Liverpool itu mengatakan, "selama Manchester United dilatih oleh Jose Mourinho, juara Liga Inggris dan Liga Champions hanya sebatas mimpi".

Jika Mohammed Salah tidak takut menghadapi Manchester City di babak perempat final, lain lagi tidak takut yang diucapkan oleh Carlo Ancelotti. Manajer yang satu ini yakin dua klub Italia, Juventus dan AS Roma lolos ke babak berikutnya.

"Saya yakin satu hal, Roma akan bertarung hingga akhir. Dengan  segala hormat kepada Barcelona, tak ada pemain AS Roma yang takut. Suporter di Stadio Olimpico akan sepenuhnya mendukung Roma," kata Ancelotti di sini.

"Tak ada yang tak mungkin. Jangan lupakan Massmiliano Allegri dan Juventus punya keinginan untuk balas dendam," katanya menambahkan.

Kembali "bola itu bundar, bukan peang" menghiasi prediksinya tadi.

Memang benar, tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini. Salah pun tidak salah jika ia mengatakan tidak takut menghadapi Manchester City di babak perempat final, tapi khawatirnya Salah yang bermain gemilang di Liga Inggris, ternyata melempem di Liga Champions, meski masih berhadapan dengan klub Liga Inggris juga.

Mati kutu, setengah gol pun tak bisa dicetaknya, atau sama sekali tidak ada peluang emas yang didapat Salah di babak perempat final nanti.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline