Lihat ke Halaman Asli

Yudi Rahardjo

TERVERIFIKASI

Engineer, Marketer and Story Teller

3 Tips Menghindari Mata Minus, dari Saya yang Dulu Minus 8

Diperbarui: 6 Juni 2021   20:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi | source : freepik.com

Kondisi Mata saya adalah minus 8, tapi kok bisa saya berani-beraninya untuk berbagi tips seperti ini, saya bukan pula seorang dokter yang sudah paham seluk beluk mengenai mata, namun tetap saja, berbagi tips ini adalah bagian dari keresahan saya.

Mata saya minus 8 adalah  3 tahun lalu, sebelum saya melakukan operasi lasik, sekarang mata saya sudah tidak minus, namun bukan berarti mata saya tidak memiliki kemungkinan untuk minus kembali, dokter juga sudah mewanti-wanti saya untuk tetap aware dengan kesehatan mata supaya mata saya tidak kembali minus.

Lebih lanjut mengenai operasi lasik saya bisa anda baca disini "Pengalaman Saya Operasi Lasik

saya setelah operasi lasik \ dok. pribadi 

Berbekal obrolan saya bersama dokter tersebut, saya bagikan kepada anda semua, apa yang bisa anda lakukan untuk mencegah mata minus, berikut adalah 3 tips mencegah mata minus :

1. Mengurangi Penggunaan Gadget.

Ilustrasi | Source : freepik.com

Tanpa perlu saya jelaskan, anda tentu sudah mengetahui hal ini, semakin sering mata kita melihat benda yang dekat seperti handphone dan gadget lainnya, maka titik fokus mata kita akan bergeser dan jadi susah untuk melihat benda yang jauh.

Dokter malah menyarankan untuk tidak menggunakan gadget sekalian jika ingin menjaga kesehatan mata, perbanyaklah aktifitas yang tidak membutuhkan gadget serta berada di luar ruangan, sehingga mata kita bisa melihat banyak benda yang jauh.

Saya sadar hal ini cukup sulit dilakukan, terlebih di masa work from home (WFH) macam sekarang, setidaknya bualah mata anda untuk beristirahat setelah lama menggunakan gadget, anda bisa menggunakan aturan 20:20:20.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline