Lihat ke Halaman Asli

Umi Maisah

Mahasiswa

Ada Beberapa Tips Menu Sahur agar Tidak Lemas Selama Berpuasa! Yuk Simak Penjelasan di Bawah Ini

Diperbarui: 26 Maret 2024   09:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tebar Hikmah Ramadan. Sumber ilustrasi: PAXELS

----ADA BEBERAPA TIPS MENU SAHUR AGAR TIDAK LEMAS SELAMA BERPUASA!! Yuk Simak penjelasan Dibawah ini---

Tubuh memerlukan asupan energi yang cukup agar tidak mudah lemas saat berpuasa di bulan Ramadhan. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengatur dan memperhatikan asupan makanan yang kita makan, yang akan masuk ke dalam tubuh saat sahur, berikut beberapa tips sahur sehat yang bisa Kalian coba yaaa..... 

1. Usahakan mengonsumsi makanan yang tinggi karbohidrat, karbohidrat memang sangat di perlukan di dalam tubuh kita, maka dari itu penting sekali jika sahur anda mengonsumsi karbohidrat agar tidak loyo. Karbohidrat tidak hanya berupa nasi putih yang harus menjadi sumber karbohidrat, ada makanan lain nya seperti nasi merah, roti gandum, dan oatmeal. Agar sahur mu tidak terasa membosankan 

2. Perbanyaklah mengonsumsi sayur hijau, dan buah buahan hal ini juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh anda kuat, mengonsumsi sayuran saat akan sahur itu sangat penting, karna sayur dan buah memiliki peran vitamin dan mineral yang dibutuhkan dalam tubuh manusia, selain itu buah dan sayur kaya akan serat dan mengenyang kan sehingga cocok untuk dikonsumsi saat sahur, karna akan mempertahankan rasa kenyang yang lebih lama jadi usahakan ya untuk mengonsumsi sayur dan buah walaupun hanya sedikitt...

 3. Tidak lupa juga asupan protein, asupan protein sangat diperlukan tubuh saat berpuasa karena bisa berperan sebagai cadangan energi. Seperti daging ayam, daging sapi, ikan,telur susu murni, dan kacang-kacangan adalah sumber protein yang baik 

4. Hindari makanan yang terlalu pedas dan bersantan, Makanan pedas dan bersantan bisa mengiritasi lambung, perut kembung, menyebabkan gangguan pencernaan, hingga memicu produksi asam lambung sehingga menimbulkan penyakit maag. Makanan pedas dan bersantan sebaiknya tidak dikonsumsi saat sahur, karena makanan tersebut sulit dicerna dengan dengan baik dan sempurna. 

5. Asupan cairan yang cukup, usahakan minum air putih tidak dingin dengan cukup agar daya tahan tubuh terdehidrasi meskipun puasa seharian, Air putih sangat penting untuk menjaga tubuh tetap bugar dan terhindar dari dehidrasi selama berpuasa. Konsumsi air putih minimal 2 liter atau 8 gelas setiap harinya.

#inilah beberapa tips agar puasa mu tidak lemas seharian, silakan mencobaa, semoga bermanfaat...




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline