Lihat ke Halaman Asli

TJIPTADINATA EFFENDI

TERVERIFIKASI

Kompasianer of the Year 2014

Hanya Satu Password untuk Mematahkan Sekat Pemisah dalam Keluarga

Diperbarui: 12 Juli 2021   10:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

A picture can tell much more than a thousand words / Dokumentasi pribadi

Yakni Sama Sama Mau Membuka Hati

Ada begitu banyak buku buku yang menawarkan tata cara membina rumah tangga,bagaimana orang tua dapat merawat hubungan baik bukan hanya dengan anak anak mereka,tapi juga dengan anak mantu dan cucu cucu,bahkan hingga cucu mantu. Saya bingung mana yang benar cara penulisannya antara :"mantu " atau " menantu" . 

Karena kalau menyimak di media terpercaya,juga menuliskan gonta ganti antara kedua kosa kata yang memiliki makna yang sama . Tapi tulisan ini tentu tak hendak membahas mengenai tata bahasa,biarlah menjadi urusan orang orang yang ahli dibidangnya. Karena walaupun background saya adalah IKIP juruan bahasa Indonesia,tapi itukan tempo doeloe. Kini sudah kuno,karena banyak kosa kata yang tercipta belakangan ini,yang terasa aneh dan ngeri ngeri sedap

Luci mantu kami sedang memotong kue Ultah/ Dokumentasi pribadi

Kembali Kejudul

Tak terhitung banyaknya buku buku yang dengan tulisan orang orang hebat,tentang bagaimana merawat hubungan baik antar sesama anggota keluarga. Bahkan semua orang mengenal tokoh tokoh Motivator nasinonal ,yang dengan rinci menjelaskan bagaimana tata cara dan ritualnya,untuk meraih impian yang sama dari seluruh anggota keluarga ,yakni kerukunan dalam keberagaman. 

Mengapa saya tuliskan keberagaman? Bayangkan,awalnya mantu kita adalah orang asing yang sama sekali tidak kita kenal,tapi kemudian mau memanggil kita :"papa dan mama" karena ikatan pernikahan dengan anak anak kita. 

Selanjutnya ada mantu cucu,yang dari sudut usia jaraknya ibarat dari Sabang hingga Merauke. Kami sudah berusia 78 tahun,sedangkan cucu mantu baru beruisa 25 tahun. Tapi ternyata dalam hidup nyata,tidak membutuhkan teori panjang lebar dan rumit rumit,agar dapat menjalin dan sekaligus merawat hubungan kasih sayang antara ketiga generasi. 

Dokumen pribadi

Passwordnya hanya satu ,yakni :" Membuka hati" .Membuka hati yang dimaknai dengan :"Siap untuk menerima bahwa seitap orang itu berhak untuk berbeda dengan kita " Hanya itu? Benar hanya itu saja. 

Siap menerima bahwa zaman sudah berubah,dulu kuda makan rumput,kini "kuda besi" hanya butuh minum bbm. dan begitu juga aturan aturan kuno,sudah kadaluarwa dan jangan dipaksakan pada anak mantu cucu,karena mereka adalah manusia yang bebas dan memiliki hak untuk berbeda dengan diri kita.

Dokumentasi pribadi

Sebuah Foto Dapat Bercerita Jauh Lebih Banyak

"A picture can tell you much more one thousands words can do" Yang dapat dimaknai,bahwa selembar foto dapat bercerita jauh lebih banyak ketimbang seribu kata. Foto foto yang ada dalam tulisan ini adalah foto acara Ulang Tahun menantu kami Luciana Purwanti Effendi ,kemarin di kediaman putra kami Irmansyah Effendi di Iluka

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline