Lihat ke Halaman Asli

Tinta Digital

Akun ini saat ini bersifat pribadi dan dimiliki oleh satu orang

Kejuaraan Nasional Menembak Gubernur Kalsel Cup 2018 di Bumi Lambung Mangkurat

Diperbarui: 12 November 2018   02:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Banjarmasin -- Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Menembak Gubernur Kalsel Cup 2018 digelar di Gedung Chandara Belitung darat Kalimantan Selatan yang dilaksanakan selama tujuh  hari sejak Pembukaan Minggu (28/10) hingga akhir acara Sabtu (03/11) yang dibagi dalam sejumlah Kategori. Kejurnas ini digelar dalam rangka Seleksi Kuaifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 di Papua. Terpilihnya Kalimantan Selatan sebagai tuan rumah karena terlihat sudah begitu banyak nya meraih Juara Umum diajang PON terdahulu. Ada empat kategori kelas yang dilombakan antara lain kelas 10m, 25m, 50m, dan Metalic Sihouette 3 Posisi.

Sekretaris Umum Perbakin Kalimantan Selatan mengatakan " kegiatan ini bertujuan untuk menghimpun atlet yang tergabung daam Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) yang saat ini ada 409 peserta seluruh Indonesia yang ikut berpartisipasi, juga untuk melatih dan mengasah  keahian setiap peserta sehingga mampu menunjukkan kemampuan  menembak tepat sasaran pada ajang PON di Papua nanti" ucap Sri Hidayati Zaki.

Dokpri


            Sri Hidayati Zaki juga menyampaikan tentang antusias dari kalangan masyarakat dan rekan- rekan cabang olahraga lain, mereka menyatakan senang dan antusias terhadap terpilihnya Kalsel sebagai tuan rumah walaupun dikalangan masyarakat Cabang Oahraga tembak ini masih sangat asing sehingga ketertarikan untuk menonton langsung itu masih kurang. 

Kejurnas ini sebagai ajang silaturahmi karena banyaknya peserta yang hadir dari berbagai daerah. Selain itu kejurnas ini juga dapat menjadi suatu sarana promosi  untuk daerah kalsel sendiri, sehingga tak hanya sektor di bidang olahraga saja yang dikenal , namun juga dibidang Pariwisata. Dengan adanya Kejurnas ini berdampak pada Daya saing Atlet Provinsi untuk bisa meraih medali di Pekan Olahraga Nasional (PON) yang akan datang (dinanorr).




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline