Lihat ke Halaman Asli

Thoyib Abdullah

Ecommerce - Freelance Writer and Teacher - Mahasiswa Magister Pendidikan Bahasa Inggris

Kegiatan Belajar Perdana Usai Libur Ramadan & Idul Fitri 2024 TPQ An-Naafiu

Diperbarui: 30 April 2024   14:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

TPQ An-Naafiu, Cempaka Putih Jakarta Pusat (dokpri)

Libur Ramadan dan Idul Fitri 2024 telah usai, TPQ An-Naafiu PC LDII Cempaka Putih kembali menggelar kegiatan pembelajaran pada tanggal 29 April 2024. Pertemuan perdana pasca-libur tersebut diselenggarakan dengan antusiasme yang tinggi meskipun beberapa peserta tidak dapat hadir karena sedang sakit. Para pengajar yang hadir ialah Abid, Adit, Bayu, Lulu, Nisa, dan Wanda.

Diawali dengan tausiah agama yang disampaikan oleh Adit menjadi momen yang memberi semangat bagi para peserta untuk kembali melaksanakan kegiatan setelah masa libur yang panjang. Meskipun ada peserta didik yang belum bisa hadir karnea sakit, kehadiran peserta yang cukup banyak menjadi berkah tersendiri.

Dalam kegiatan perdana itu, diadakan juga games tebak surat pendek dan doa-doa harian yang dipandu oleh Abid. Kesemangatan peserta terlihat dari partisipasi aktif mereka dalam permainan ini. Games tebak surat menjadi cara yang menyenangkan untuk mengingat kembali hafalan mereka selama kegiatan pembelajaran sebelumnya.

Acara ditambah dengan bersalaman, dan pembagian THR yang dipandu oleh Lulu. Pembagian THR ini merupakan inisiatif dari para guru dengan cara iuran. Namun ternyata ada orang tua murid yang memberikan sodaqoh untuk mendukung lancarnya kegiatan tersebut dan membuat acara tersebut semakin berkesan. Senyum bahagia dari para peserta terlihat jelas dari para peserta.

TPQ An-Naafiu, Cempaka Putih Jakarta Pusat (dokpri)

Wanda mengatakan bahwa kesemangatan peserta sangat baik dalam menyambut kegiatan pembelajaran pasca-libur. Mereka tampaknya sangat merindukan suasana belajar dan teman-teman serta guru-gurunya setelah masa libur panjang. Bahkan, ada yang sudah tidak sabar untuk kembali mendengarkan hafalannya.

"Anak-anak selalu nanyain kapan ngaji, kapan ngaji lagi", imbuh Nisa menyampaikan respon dari para peserta.

TPQ An-Naafiu, Cempaka Putih Jakarta Pusat (dokpri)

Pengurus TPQ An-Naafiu Cempaka Putih Jakarta Pusat mengucapkan rasa syukur kepada para guru yang telah menyampaikan ilmunya dan mengadakan kegiatan pembelaran dengan suasana yang menarik. Pak Ardian Fauzianto, S.Ds., selaku Kepala TPQ An-Naafiu, menjelaskan bahwa ini adalah momen yang tepat untuk memulai kembali KBM setelah masa libur Ramadan dan Idul Fitri 2024. Semangat mencari ilmu untuk peserta didik TPQ An-Naafiu Cempaka Putih, Jakarta Pusat!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline